Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Fisika FLUX

KAJIAN SIFAT KEMAGNETAN PADA FREE LAYER NiFe DAN CoFeB BERDASARKAN SIMULASI MIKROMAGNETIK Anisa Indriawati; Galih Setyawan; Edi Suharyadi
Jurnal Fisika FLUX Vol 18, No 2 (2021): Jurnal Fisika Flux: Jurnal Ilmiah Fisika FMIPA Universitas Lambung Mangkurat
Publisher : Lambung Mangkurat University Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (678.821 KB) | DOI: 10.20527/flux.v18i2.10459

Abstract

Telah dilakukan simulasi mikromagnetik free layer NiFe dan CoFeB, dengan ukuran free layer 500 nm×200 nm×5 nm. Free layer NiFe dan CoFeB dapat diaplikasikan pada Magnetic Tunnel Junction. Pemberian medan magnet luar sebesar 0 mT sampai dengan 20 mT mengakibatkan terjadinya pergeseran domain wall magnetik.berdasarkan hasil simulasi mikromagnetik,pada kurva hubungan antara medan magnet luar dan nilai magnetisasi,  terlihat perbedaan trend yang signifikan pada pemberian medan magnet luar di atas 11 mT Pada medan magnet 20 mT, momen magnetik CoFeB belum terlalu menunjukkan terjadinya saturasi, sedangkan pada NiFe mulai menunjukkan trend menuju saturasi. Besarnya energy anisotropi bernilai maksimum pada saat free layer NiFe dan CoFeB diberikan medan magnet luar sekitar 0,7 mT, dan bernilai minimum saat medan magnet luar sebesar 20 mT. KATA KUNCI: NiFe, CoFeB, Spintronik, Magnetisasi, Energi Anisotropi
Analisa Pergeseran Domain Wall Magnetik pada Permalloy dengan Ukuran Nano Anisa Indriawati
Jurnal Fisika FLUX Vol 14, No 2 (2017): Jurnal Fisika Flux: Jurnal Ilmiah Fisika FMIPA Universitas Lambung Mangkurat
Publisher : Lambung Mangkurat University Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (520.088 KB) | DOI: 10.20527/flux.v14i2.4225

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pemodelan lapisan tipis permalloy dengan ukuran . Pemodelan dilakukan dengan menggunakan software Object Oriented Micromagnetic Framework (OOMMF). Lapisan tipis permalloy diberi medan magnet luar sebesar 0 mT hingga 1000 mT dengan arah +x, +y, dan +z. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengamati perbedaan fenomena jika lapisan tipis permalloy diberi medan magnet luar dengan arah yang berbeda (dengan besar yang sama). Selanjutnya melalui pemodelan ini dapat diketahui arah yang mana yang lebih mudah untuk memagnetisasi seluruh momen magnetik pada lapisan tipis permalloy. Hasil penelitian menunjukkan momen magnetik lapisan tipis permalloy lebih mudah termagnetisasi jika arah medan mengarah pada +x, dan paling sulit termagnetisasi jika arah yang diberikan +z. pada medan magnet luar 1000 mT pada arah z, nilai magnetisasi hanya 0.9474 yang menandakan bahwa belum terjadi saturasi di seluruh momen magnetik.