Bambang Soedijono
Magister Teknik Informatika STMIK Amikom Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PERBANDINGAN METODE TAM DAN UTAUT DALAM MENGUKUR KESUKSESAN PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK (STUDI KASUS PENERAPAN SISTEM INFORMASI STMIK DIPANEGARA MAKASSAR) Heliawaty Hamrul; Bambang Soedijono; Armadyah Amborowati
Seminar Nasional Informatika (SEMNASIF) Vol 1, No 1 (2013): Information System and Application
Publisher : Jurusan Teknik Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini termotivasi untuk menganalisis perbandingan metode TAM dan UTAUT dalam mengukur kesuksesan penerapan sistem informasi akademik STMIK Dipanegara Makassar. Penggunaan metode TAM dan UTAUT didasarkan pada kenyataan bahwa sejauh ini metode TAM dan UTAUT paling banyak digunakan dalam menganalisis kesuksesan penerapan teknologi dan merupakan metode yang paling baik dalam menjelaskan perilaku penerimaan user terhadap penerapan teknologi atau sistem informasi. Responden penelitian ini adalah pengguna sistem informasi akademik di STMIK Dipanegara yang terdiri atas dosen, staf dan mahasiswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggabungkan teknik judgment sampling, stratified random sampling dan propotional sampling. Analisis data menggunakan SEM (Structural Equation Model), software AMOS dan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesuksesan penerapan sistem informasi akademik dapat dijelaskan dengan baik oleh konstruk percieved usefulness pada metode TAM dan konstruk performance ekspectancy dan facilitating  condition pada metode UTAUT.