Mela Aziza
Prodi Tadris Matematika, IAIN Bengkulu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kemampuan pemecahan masalah siswa dalam menyelesaikan soal tertutup dan terbuka pada pokok bahasan lingkaran Mela Aziza
Pythagoras: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 14, No 2: December 2019
Publisher : Department of Mathematics Education, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1616.199 KB) | DOI: 10.21831/pg.v14i2.26563

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas XI SMA dalam menyelesaikan soal-soal pemecahan masalah matematika pada pokok bahasan lingkaran. Subjek dalam penelitian ini adalah 30 siswa di salah satu kelas XI IPA di SMA Negeri 5 Kota Bengkulu yang dipilih secara purposive sampling. Setelah siswa mengerjakan 5 soal pemecahan masalah tentang lingkaran selama 60 menit secara tertulis, jawaban siswa kemudian dianalisis dan diidentifikasi untuk menemukan bagaimana siswa menyelesaikan soal, banyak strategi pemecahan masalah yang digunakan siswa, serta banyak solusi atau jawaban yang didapat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa siswa belum mampu menyelesaikan masalah dengan tepat disebabkan kesalahan dalam langkah mensintesis dan menganalisis soal. Strategi yang mayoritas digunakan oleh para siswa dalam menyelesaikan masalah adalah drawing a picture (menggambar). Siswa juga menggunakan strategi guessing and checking (menebak dan menguji). Berkaitan dengan banyaknya jawaban siswa, siswa menjawab soal tertutup dengan jawaban yang sama, sedangkan untuk soal terbuka ditemukan tiga jawaban berbeda.Students’ problem-solving ability in solving closed and open-ended problems on the subject of the circleAbstractThis research was descriptive qualitative research that aimed to describe the problem-solving abilities of eleventh-grade students in solving mathematical problems on the subject of the circle. The subjects in this study were 30 students in one of the XI Science classes in SMA Negeri 5 Bengkulu City, Indonesia selected by purposive sampling. After students worked on five problem-solving questions about the circle for 60 minutes in writing-form, the students’ answers were then analyzed and identified to find how students solve the problems, how many problem-solving strategies used by students as well as many solutions or answers obtained. The research finding showed that some students have been not able to solve the problems correctly due to their misconceptions when doing the steps of synthesizing and analyzing. The majority of the strategies used by students in solving problems were drawing a picture. Students also used the guessing and checking strategy. Regarding the number of students' answers found, students answered closed questions with the same answers while for open-ended questions, it was found that students were able to find three different answers.