Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

THE PELATIHAN TARI GALANG BULAN MENINGKATKAN KEBUGARAN FISIK PADA PELAJAR SMP DI YAYASAN PERGURUAN KRISTEN HARAPAN DENPASAR A A Ngurah Wisnu Prayana; I Nyoman Adiputra; Ni Wayan Tianing
Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia Vol 4 No 2 (2016): Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia
Publisher : Bachelor of Physiotherapy and Physiotherapy Profession Study Program, Faculty of Medicine, Udayana University in collaboration with Indonesian Physiotherapy Association (IPA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1506.352 KB) | DOI: 10.24843/MIFI.2016.v04.i02.p02

Abstract

Kebugaran fisik adalah kemampuan tubuh melakukan aktivitas tertentu dalam jangka waktu yang lama dan bersifat mendadak. Latihan yang dapat meningkatkan kebugaran fisik adalah Tari Galang Bulan. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa pelatihan Tari Galang Bulan dapat meningkatkan kebugaran fisik. Penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimental dengan rancangan Pre and Post Test Control Group Design. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara consequtive sampling dan menggunakan teknik secara matching yaitu setiap kelompok mempunyai IMT dan kategori kebugaran fisik yang sama. Subjek penelitian berjumlah 32 orang siswi, di mana terdapat 16 orang untuk setiap kelompok. Pada Kelompok Perlakuan diberikan pelatihan Tari Galang Bulan dan pada Kelompok Kontrol tidak diberikan perlakuan. Tingkat kebugaran fisik di ukur dengan menggunakan standar tes kebugaran fisik menurut Cooper, berupa lari sejauh 2,4 km. Uji normalitas dan homogenitas data diuji dengan menggunakan Saphiro-Wilk Test dan Levene’s Test. Paired Sample T-test digunakan untuk menganalisis data penelitian yang menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan waktu tempuh pada Kelompok Kontrol dengan nilai p = 0,001 (p < 0,05) dan pada Kelompok Perlakuan pemberian pelatihan Tari Galang Bulan didapatkan nilai p = 0,000 (p < 0,05). Uji beda selisih dengan independent t-test menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan di antara ke dua kelompok sebelum dan sesudah pelatihan dengan diperoleh nilai p = 0,000 (p < 0,05). Dengan persentase belum adanya perubahan pada pada Kelompok Kontrol dan adanya perubahan pada kebugaran fisik sebesar 8,36% pada Kelompok Perlakuan. Kesimpulan Pelatihan Tari Galang Bulan tiga kali dalam seminggu selama delapan minggu menunjukkan pengurangan waktu tempuh, namun perubahan ini belum menunjukkan kategori peningkatan kebugaran fisik.