Daria Daria
STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Deskriptif Pendampingan Hukum LK3 (Lembaga Konsultasi dan Kesejahateran Keluarga) Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis Juwandi Juwandi; Daria Daria; Ade Idra Suhara
Equilibrium: Jurnal Pendidikan Vol 9, No 3 (2021): EQUILIBRIUM JURNAL PENDIDIKAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (462.61 KB) | DOI: 10.26618/equilibrium.v9i3.5963

Abstract

LK3 adalah organisasi yang memberikan pelayanan konsultasi, konseling, pemberian/penyebarluasan informasi, penjangkauan, advokasi, dan pemberdayaan bagi keluarga secara profesional, termasuk merujuk sasaran ke lembaga pelayanan lain yang mampu memecahkan masalahnya secara lebih intensif. LK3 ini ditujukan kepada keluarga yang membutuhkan bantuan penanganan masalah psikologis, sosial (psikososial), maupun individu, kelompok, institusi yang karena kepeduliannya mengatasi masalah keluarga. Adapun tujuan dalam penelitian ini agar LK3 yang berada di kabupaten bengkalis memliki fungsi pelayanan masayarakat salah satunya dengan adanya tim ahli yang membantu tugas-tugas layanan LK3. Salah satunya adalah tim ahli Hukum yang mana dapat melakukan tugasnya dalam bentuk mendampingi klien terhadap permasalahannya dengan memberikan solusi hukum pada khususnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif statistik deskriptif. Artinya peneliti melakukan analisis data berdasarkan tabel melalui teknik pengumpulan data yaitu salah satunya dokumentasi. Hasil penelitian ini berupa pendampingan hukum di LK3 Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis dari tahun 2018-2020 mengalami peningkatan yang cukup signifikan yaitu tahun 2018 sebanyak 5 kasus, tahun 2019 sebanyak 7 kasus dan tahun 2020 sebanyak 23 kasus.