Angriani Sambali
Chemistry Department, Tadulako University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENENTUAN SUHU DAN pH HIDROLISIS KITOSAN DARI CANGKANG KEONG SAWAH (Pila ampullacea) TERHADAP BERAT MOLEKUL HIDROLISATNYA Nurhaeni Nurhaeni; Angriani Sambali; Pasjan Satrimafitrah; Jusman Jusman
KOVALEN: Jurnal Riset Kimia Vol. 5 No. 1 (2019): Edisi April
Publisher : Chemistry Department, Mathematics and Natural Science Faculty, Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (815.085 KB) | DOI: 10.22487/kovalen.2019.v5.i1.11454

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang penentuan suhu dan pH hidrolisis kitosan dari cangkang keong sawah (Pila ampullacea) terhadap berat molekul hidrolisatnya dengan menggunakan enzim α-amilase. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan suhu dan pH hidrolisis terbaik yang dapat menghasilkan hidrolisat kitosan dengan berat molekul yang rendah. Variasi suhu yang digunakan untuk menghidroisis kitosan dari keong sawah antara lain 300C, 400C, 500C, 600C dan 700C. Sedangkan pH hidrolisis yang diterapkan  untuk menghidrolisis kitosan dari cangkang keong sawah antara lain 4,5; 5,0; 5,5; 6,0 dan 6,5. Pengujian berat molekul hidrolisat kitosan dilakukan dengan menerapkan metode Mark-Houwink dan parameter yang diamati adalah berat molekul hidrolisat kitosan. Hasil penelitian menunjukan bahwa suhu optimum hidrolisis kitosan yaitu suhu 500C dan menurunkan berat molekul menjadi 14.488 g/mol. Sedangkan untuk pH optimum hidrolisis adalah pH 5,5 dan menurunkan berat molekul 12.850 g/mol.Kata Kunci : hidrolisat kitosan, cangkang keong sawah, enzim α-amilase