This Author published in this journals
All Journal Media Elektrik
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI WISATA PERMANDIAN AIR PANAS LEJJA KAB. SOPPENG SEBAGAI MEDIA INFORMASI PARIWISATA BERBASIS WEB Alifya NFH; Edi Suhardi Rahman; Namira Aprisani
Jurnal Media Elektrik Vol 18, No 3 (2021): Media Elektrik
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/metrik.v18i3.24591

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development). Penelitian ini bertujuan untuk membuat Sistem Informasi Wisata Lejja berbasis Web di Kabupaten Soppeng. Penelitian ini menggunakan model pengembangan waterfall dalam tahap membangun waterfall, analisa kebutuhan, desain sistem, penulisan kode program, pengujian dan penerapan program. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengujian ISO 25010 menggunakan 8 karakteristik, yakni  functionality suitability, portability,usability, reliability, performance effeciency, security, maintability  dan, Compatibility Untuk pengujian functionality suitability menggunakan instrumen validasi, untuk pengujian portability menggunakan software browserstack, sedangkan pengujian usability menggunakan kuesioner yang berisi 30 pertanyaan. Untuk reliability menggunakan pengujian software webserver stress tool, pengujian performance effeciency menggunakan GTMetrix, pengujian security menggunakan software malware removal, pengujian maintability dilakukan menggunakan instrumen dan pengujian Compatibility menggunakan software sortsite. Hasil pengujian dari functionality suitability menunjukkan tingkat kelayakan 100 %, untuk hasil pengujian reliability sistem dinyatakan layak karena sistem dapat berjalan dengan baik dengan tingkat keberhasilan rata-rata 99,61%. Pada pengujian portability menunjukkan sistem dapat berjalan dengan baik. untuk pengujian usability menunjukkan tingkat kelayakan 90,9%. Pengujian performance efficiency menunjukkan nilai baik. Untuk Pengujian Security menunjukkan nilai Baik, Pengujian Maintability menunjukkan nilai baik, dan pengujian Compatibility menunjukkan sistem berjalan dengan baik.