Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

PELATIHAN DASAR DAN PEMANFAATAN PLTS BAGI BUMDES DAN KARANG TARUNA Qirom Qirom; Ulil Albab; Rony Darpono
SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 8 (2023): SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Agustus 2023
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi 45 Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/swarna.v2i8.783

Abstract

Desa Pagerbarang memiliki Bumdes yang mengelola unit usaha pamsimas, pertanian dan pengolahan sampah serta karang taruna yang mengelola pasar desa dan RTH. Pengguna pamsimas mencapai 80% dari total KK Desa Pagerbarang. Desa Pagerbarang yang memiliki topologi persawahan mendapatkan sinar tidak kurang dari 10 jam dapat dimanfaatkan panel surya sebagai alternatif sumber listrik.  Energi yang dihasilkan mencapai 3,373 Kwh/m2 per hari[2]. Dari listrik yang dihasilan dapat digunakan mendukung dari unit usaha Bumdes dan Karang taruna seperti penerangan dan sumber listrik TPS, sumber listrik RTH, sumber listrik dari peralatan pertanian. Tujuan pengabdian adalah untuk memberikan pelatihan penggunaan PLTS bagi pengembangan unit usaha Bumdes dan Karang taruna Desa Pagerbarang Kabupaten Tegal. Tutor  untuk berpartisipasi dalam kegiatan pelatihan, 3) Penentuan waktu yang tepat untuk kegiatan pelatihan,  Hasil kegiatan: (a) meningkatkan pemahaman tentang PLTS dan pemanfaatannya, (b) Peserta pelatihan mampu merakit system PLTS.
RANCANG BANGUN ROBOT LINE FOLLOWER PRAMUSAJI BERBASIS ARDUINO UNO Qirom Qirom; Bahrun Niam
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 9, No 1 (2020): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v9i1.1795

Abstract

Seiring perkembangan zaman dan perekonomian masa kini, banyak usaha restoran yang berkembang pesat serta bersaing dengan keunikan dan kelebihan yang beragam dalam menarik simpati konsumen. Baik dari segi pelayanan, kebersihan, maupun suasana sebagai pelengkap kesempuranaan cita rasa dari kuliner yang ditawarkan. Hal diatas yang membuat penulis tertarik untuk menyikapi peradaban unik kehidupan masyarakat. Salah satunya dalam strategi menarik simpati konsumen pada usaha dalam bidang kuliner yaitu dengan dibuatkan sebuah robot line follower pengganti seorang pramusaji menggunakan mikrokontroler Arduino Uno sebagai komponen utamanya. Sensor TCRT5000 sebagai komponen mendeteksi garis. Sensor ultrasonik sebagai komponen mendeteksi halangan dan apakah nampan sudah diambil atau belum. Motor DC digunakan sebagai penggerak roda. Driver motor L298N digunakan untuk mengatur arah putaran dan kecepatan motor, serta LCD 1602 dan ISD 1820 sebagai komponen pendukung yang digunakan sebagai output-an.
RANCANG BANGUN JARINGAN HOTSPOT, BANDWIDTH DAN BLOKIR WEBSITE BERISI KONTEN NEGATIF UNTUK MENINGKATKAN LAYANAN PEMBELAJARAN DI SD NEGERI BANGUN GALIH 1 Qirom Qirom; Much Sobri Sungkar
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 6, No 1 (2017): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v6i1.1188

Abstract

Salah satu kendala yang ada di SD Negeri Bangun Galih 1 adalah belum adanya area hotspot guna menunjang pembelajaran yang berbasis internet. Jaringan internet LAN (Local Area Network) yang ada hanya mencakup area kantor saja. Siswa dan warga sekolah tidak dapat mengekses internet yang ada dengan bebas dan mudah karena aksesnya yang terbatas. Hal ini tentu sangat disayangkan, mengingat begitu pentingnya hotspot area bagi warga sekolah. Melalui hotspot area guru dan siswa dapat memperoleh informasi materi pembelajaran dengan lebih mudah dan cepat. Dan tentu saja hal ini secara tidak langsung dapat meningkatkan kualitas sekolah dan warga sekolah. Dengan hotspot area baik siswa, guru maupun warga sekolah lainya dapat menikmati akses internet selama masih berada di area hotspot. Adanya layanan hotspot di lingkungan sekolah diharapkan akan mempercepat akses informasi bagi guru, siswa dan warga sekolah lainya. . Melalui hotspot area guru dan siswa dapat memperoleh informasi materi pembelajaran dengan lebih mudah dan cepat. Dan tentu saja hal ini secara tidak langsung dapat meningkatkan kualitas sekolah dan warga sekolah. SD Negeri Bangun Galih 1 merupakan salah satu lembaga pendidikan dasar formal yang ditempuh dalam waktu 6 tahun yang beralamat di Jalan Haji Nur amin RT 06 RW 01 Kelurahan Bangun Galih, Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal Provinsi Jawa Tengah. SD Negeri Bangun Galih 1 didirikan oleh pemerintah Rebuplik Indonesia pada tahun 1938 bernama SD Pilang bango. Rancang bangun jaringan hotspot  area di SD Negeri Bangun Galih 1 diharapkan dapat membantu siswa dan guru di SD Negeri Bangun Galih 1 dalam mengakses informasi.
SOP PENGOPERASIAN SCORE BOARD LED MATRIX P10 BERBASIS ARDUINO STM32 KENDALI ANDROID DI SPORT CENTER POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA TEGAL Much Sobri Sungkar; Qirom Qirom
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 7, No 2 (2018): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v7i2.1402

Abstract

Teknologi dan olahraga merupakan dua hal yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari hari. Pertandingan olah raga sangatlah penting bagi beberapa kalangan. Dalam pertandingan olah raga penentuan poin menetukan sebuah kemenangan, sebagai sarana penunjuk poin menggunakan papan skor agar semua yang mengikuti pertandingan mengetahui perolehan poin. Hal tersebut menuntut panitia untuk selalu siap mengganti poin secara manual. Untuk mempermudah penggantian poin manual maka diperlukan suatu alat. Alat ini memanfaatkan teknologi android sebagai kendali. Alat ini dirangkai dengan basis mikrokontroler. Dengan adanya papan skor kendali android ini maka aktivitas pengendalian papan skor akan lebih maksimal.. Keyword: teknologi, papan skor, android
RANCANG BANGUN ALAT PENGUSIR NYAMUK BERBASIS GELOMBANG ULTRASONIK DAN UV LIGHT TRAP Qirom Qirom; Ulil Albab
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 10, No 1 (2021): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v10i1.2373

Abstract

Iklim tropis di Indonesia sangat membantu dalam pertumbuhan nyamuk di mana-mana. Nyamuk dapat menularkan berbagai jenis penyakit antara lain demam berdarah, malaria dan filariasis. Di Indonesia, sekitar 1,62 juta orang terserang malaria dan lebih dari 100.000 orang menderita DB yang diakibatkan oleh nyamuk penular penyakit. Perancangan alat yang digunakan untuk membuat pengusir nyamuk berupa UltraSonik, Lampu UV, Arduino Uno dan Kipas. Fungsi gelombang ultrasonik menggangu keberadaan nyamuk, Lampu UV berkumpul berkumpul, Arduino Uno sebagai perangkat perangkat mikrokontroler dan Kipas agar nyamuk mati putaran kipas.
DETEKSI TULANG RETAK DENGAN METODE DETEKSI TEPI PREWITT Bahrun Niam; Qirom Qirom
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 8, No 2 (2019): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v8i2.1403

Abstract

Pada saat  sekarang ini  perkembangan  ilmu  pengetahuan  dan  teknologi semakin mengalami perkembangan dengan pesat. Sama halnya dengan perkembangan ilmu kedokteran yang diperlukan untuk mengetahui hasil dan meningkatkan kecepatan dan keakuratan penanganan medis terutama untuk mengidentifikasi suatu penyakit. Salah satu aplikasi yang di gunakan dalam pengolahan citra adalah mendeteksi tulang retak pada tulang kering.  Terkadang citra rontgen yang dihasilkan memiliki kualitas yang kurang baik, dan menghasilkan pengamatan yang kurang tepat. Maka peneliti mengambil penelitian Deteksi Tulang Retak Dengan Metode Deteksi Tepi Prewitt. Citra rontgen  dirubah menjadi citra digital dengan  cara  discan.  Setelah  di  scan  citra  tulang  retak  kemudian  dirubah ukurannya menjadi 200x300 pixels dengan cara cropping, kemudian citra tulang dirubah kedalam bentuk citra grayscale dan proses selanjutnya yaitu deteksi sudut menggunakan metode deteksi tepi prewitt. Gambar yang digunakan berjumlah 10 buah gambar tulang, dari 10 gambar tulang yang retak, tidak semua gambar tulang yang retak terdeteksi oleh aplikasi. Dari 10 gambar tulang yang retak yang terdeteksi retak berjumlah 8 buah tulang. Keyword: Prewitt, Tulang Retak, Citra Digital
SISTEM INFORMASI KONDISI RUANGAN KELAS MENGGUNAKAN ARDUINO UNO BERBASIS ANDROID Qirom Qirom; Bahrun Niam; Much Sobri Sungkar
Power Elektronik : Jurnal Orang Elektro Vol 8, No 2 (2019): POWER ELEKTRONIK
Publisher : Politeknik Harapan Bersama Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/polektro.v8i2.1621

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui informasi kondisi ruangan kelas mengunakan Arduino Uno berbasis android. Sistem yang dibangun yaitu untuk memonitoring kondisi  suhu kelembaban dan kecerahan ruangan  melalui sensor DHT22 dan LDR yang terhubung pada Arduino Uno  untuk ditampilkan pada LCD Dot Matrix P10 dan Apk sebagai informasi pengguna ruangan. Berdasarkan hasil implementasi dan pengujian, sistem dapat membaca sensor yang terhubung dapat mengirimkan data secara realtime yang ditampilkan pada LED Dot Matrix P10 dan apk yang dibuat dari aplikasi App Inventor melalui smartphone. Kata Kunci— informasi, DHT 22, LDR, LED Dot Matrix P10, APP Inventor.