Abdul Rakhim Nanda
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PANJANG DATA CURAH HUJAN PADA HITUNGAN HUJAN RENCANA Nanda, Abdul Rakhim
Teknik Hidro Vol 1, No 01 (2008): Teknik Hidro
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Analisis hidrologi merupakan satu bagian analisis awal dalam perancangan bangunan-bangunan hidraulik masih merupakan bagian analisis yang sangat dominan, dan memerlukan penanganan yang cermat. Ukuran dan karakter bangunan irigasi sangat tergantung dari tujuan pembangunan dan informasi yang diperoleh dari analisis hidrologi. kualitas data sangat menentukan hasil analisa yang dibutuhkan. Panjang data yang tersedia juga mempunyai peranan yang cukup besar. Perbedaan panjang data yang dipergunakan dalam analisis memberikan penyimpangan yang cukup berarti terhadap perkiraan hujan dengan kala-ulang tertentu. Makin pendek data yang tersedia, makin besar penyimpangan yang terjadi. Penyimpangan sejenis terjadi pula sebagai akibat kerapatan jaringan pengukuran hujan. Makin kecil kerapatan setasiun hujan, makin besar penyimpangannya (Sri Harto, 1986).Penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penyimpangan data terhadap panjang data yang digunakan pada hitungan hujan rencana pada kasus sungai Jeneberang. Tahapan Analisis data : Analisa Peta DAS(luas areal DAS/cathment area) dengan metode Aljabar, Thiessen dan Isohyet, analisis data curah hujan pada stasiun curah hujan dalam DAS Jeneberang yang nantinya menghasilkan Distribusi curah hujan wilayah dan curah hujan rencana, uji kesesuaian distribusi serta perhitungan curah hujan rencana dengan berbagai seri data.Hasil perhitungan curah hujan rencana pada kala ulang R2, R5, R10, R25, R50, R100 persentase penyimpangan relative semakin mendekati titik 0 pada jumlah data 31 tahun hal ini menunjukkan bahwa semakin panjang data yang digunakan untuk menghitung curah hujan rencana maka akan semakin baik hasil perhitungan yang diperoleh. Adapun penyimpangan relative yang dihasilkan pada tiap kala ulang (R2, R5, R10, R25, R50, R100) dengan menggunakan serial data 31 tahun adalah : R2 = 4.422, R5 = 8.041, R10 = 8.375, R25 = 8.612, R50 = 8.619, R100 = 4.162.