Binyati Binyati
Universitas Banten Jaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KAJIAN INDEKS KUALITAS LINGKUNGAN HIDUP KOTA SERANG Anis Masyruroh; Binyati Binyati
Jurnal Lingkungan dan Sumberdaya Alam (JURNALIS) Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Lingkungan dan Sumberdaya Alam (JURNALIS)
Publisher : Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Banten Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (822.435 KB) | DOI: 10.47080/jls.v4i2.1463

Abstract

Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) digunakan sebagai bahan informasi kualitas lingkungan dengan penggabungan tiga indikator komponen lingkungan yang meliputi Indeks Kualitas Air (IKA), Indeks Kualitas Udara (IKU) dan Kualitas Lahan (IKL). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengentahui indeks kualitas lingkungan hidup kota Serang. Metode kajian yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif untuk menghitung Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) Kota Serang. Data kajian ini bersumber dari data sekunder perhitungan Indeks Kualitas Air (IKA) sebesar 43,33, Indeks Kualitas Udara (IKU) sebesar 72,46 dan Indeks Kualitas Lahan (IKL) sebesar 39,72. Dari ketiga indeks tersebut dihasilkan IKLH sebesar 54,34 yang bermakna bahwa IKLH Kota Serang berada pada katagori sedang. Untuk itu dari stakeholder atau instansi-instansi dapat berkontribusi secara kolaboratif dalam meningkatkan status indeks kualitas lingkungan hidup dengan upaya meningkatkan kualitas masing-masing indeks, yakni Indeks Kualitas Air, Indeks Kualitas Udara dan Indeks Kualitas lahan, melalui penanganan sumber-sumber pencemar air, udara serta penghijauan lahan tidak produktif dan perlindungan lahan lindung dan kanal lindung.