Ihdina Mufidah Arifin
Universitas Banten Jaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERENCANAAN SISTEM DRAINASE SMKN 1 KRAGILAN KABUPATEN SERANG Ihdina Mufidah Arifin; M Ichwanul Yusup; Febrika Sri Puji Pangesti
Jurnal Lingkungan dan Sumberdaya Alam (JURNALIS) Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Lingkungan dan Sumberdaya Alam (JURNALIS)
Publisher : Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Banten Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.988 KB) | DOI: 10.47080/jls.v5i1.1912

Abstract

Penelitian ini dilakukan di kawasan sekolah yang memiliki sistem drainase konvensional yang rentan terhadap banjir. Untuk mengatasi banjir di kawasan tersebut akan direncanakan sistem drainase baru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merencanakan sistem drainase utama di SMKN 1 Kragilan Kabupaten Serang. Data atau informasi yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari pihak SMKN 1 Kragilan. Metode pengolahan data menggunakan perhitungan secara manual sesuai dengan metode rasional untuk menghitung debit hujan, dan rumus Manning untuk debit saluran. Setelah dilakukan perhitungan maka didapat dimensi saluran ekonomis, karena saluran tersebut bisa melewatkan debit maksimum untuk luas penampang basah,kekasaran, dan kemiringan tertentu.Saluran drainase utama adalah dengan lebar dasar B = 0,77 m, tinggi muka air h = 1 m dan tinggi jagaan w = 0,50 m. Penampang melintang saluran berbentuk persegi empat.