p-Index From 2019 - 2024
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal CONSILIA
Vira Afriyati
BK FKIP UNIB

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

MENINGKATKAN PENGETAHUAN KEBENCANAAN MELALUI LAYANAN PENGUASAAN KONTEN PADA SISWA KELAS X MULTIMEDIA 3 SMK NEGERI 4 KEPAHIANG Retno Dwi Djayanti; Yessy Elita; Vira Afriyati
Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan dan Konseling Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (238.526 KB) | DOI: 10.33369/consilia.2.1.19-28

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan pengetahuan kebencanaan melalui layanan penguasaan konten pada siswa di SMK Negeri 4 Kepahiang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain penelitian one group pretest dan posttest design, dengan sampel siswa kelas X Multimedia 3 sebanyak 25 orang siswa, pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan yang signifikan terhadap pengetahuan kebencanaan setelah diberikan layanan penguasaan konten, dengan nilai t = -11,555 (p< 0.05). Maka dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan pengetahuan kebencanaan melalui layanan penguasaan konten pada siswa kelas X Multimedia 3 SMK Negeri 4 Kepahiang. Kata kunci : layanan penguasaan konten, pengetahuan kebencanaan 
PROFIL PERILAKU MENCARI BANTUAN AKADEMIK (ACADEMIC HELP SEEKING) DITINJAU DARI MASALAH BELAJAR DAN GENDER PADA SISWA SMP NEGERI 3 KOTA BENGKULU Komang Gangga Swadharma; Hadiwinarto Hadiwinarto; Vira Afriyati
Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan dan Konseling Vol 1, No 3 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.865 KB) | DOI: 10.33369/consilia.1.3.36-49

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil Academic Help Seeking berdasarkan tingkat dan aspek masalah belajar siswa dan jender. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII SMPN 03 kota bengkulu yang berjumlah 130 orang yang terdiri dari 58 siswa laki-laki dan 72 siswa perempuan. AUM PTSDL untuk mengungkapkan data aspek dan tingkat masalah belajar siswa dan skala academic help seeking untuk mengumpulkan data perilaku mencari bantuan akademik. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan  komparatif. Hasil penelitian menunjukkan kecendrungan profil perilaku mencari bantuan (academic help  seeking) terdistribusi pada aspek Aum PTSDL Perilaku mencari bantuan ada pada setiap aspek masalah belajar tersebut, Kecenderungan profil Academic  Help Seeking terdistribusi menurut laki-laki dan perempuan, tidak ada perbedaan academic help seeking ditinjau dari tingkat dan setiap aspek masalah belajar siswa, ada perbedaan academic help seeking yang signifikan antara siswa laki-laki dan perempuan pada semua aspek masalah belajar.Kata kunci: academic help seeking, masalah belajar, jender
PENGARUH LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN TEKNIK MODELING UNTUK MENGURANGI KECEMASAN BERBICARA SISWA DI DEPAN KELAS DI SMP N 13 KOTA BENGKULU Andika Safutra; Syahriman Syahriman; Vira Afriyati
Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan dan Konseling Vol 1, No 3 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (408.768 KB) | DOI: 10.33369/consilia.1.3.91-105

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik modeling untuk mengurangi kecemasan berbicara siswa di depan kelas di SMP N 13 Kota Bengulu. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain penelitian one grup pretest dan postest. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dimana sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII A SMP N 13 Kota Bengkulu. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan adanya penurunan signifikan pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknikmodelinguntuk mengurangi kecemasan berbicara siswa di depan kelas. Hal ini dapat terlihat dari hasil pengujian hipotesis dengan hasil nilai uji t 17.054, nilai sig sebesar 0,000 (< 0,005) maka H0 ditolak. Dapat disimpulkan, terdapat pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik modeling untuk mengurangi kecemasan berbicara siswa di depan kelas. Kata kunci: Layanan Penguasaan Konten, Teknik Modeling, Kecemasan berbicara
PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK PENGELOLAAN DIRI UNTUK MENGURANGI PERILAKU PELANGGARAN DISIPLIN SEKOLAH DI KELAS VIII SMP NEGERI 14 BENGKULU TENGAH Nisa Lisnawati; Wasidi Wasidi; Vira Afriyati
Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan dan Konseling Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.705 KB) | DOI: 10.33369/consilia.2.1.48-55

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh layanan konseling dengan teknik pengelolaan diri untuk mengurangi perilaku pelanggaran disiplin sekolah di kelas VIII SMP Negeri 14 Bengkulu Tengah. Desain penelitian one group pretest dan posttes design, dengan sampel siswa kelas VIII sebanyak 38 orang siswa, pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Data dianalisis dengan menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara layanan konseling kelompok terhadap perilaku pelanggaran disiplin, dengan nilai t = -9,629 (p< 0.05). Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh antaral ayanan konseling kelompok terhadap perilaku pelanggaran disiplin di SMP Negeri 14 Bengkulu Tengah.Kata kunci : layanan konseling kelompok, perilaku pelanggaran disiplin
PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK MODELLING UNTUK MENINGKATKAN PERILAKUALTRUISTIK PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Fetty Yulianti; Yessy Elita; Vira Afriyati
Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan dan Konseling Vol 1, No 3 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (349.786 KB) | DOI: 10.33369/consilia.1.3.24-35

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan konseling kelompok dengan teknik modelling untuk meningkatkan perilaku altruistik siswa di SMP Negeri 6 Kota Bengkulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain penelitian one group pre-test dan post-test design. Sampel dalam penelitian ini adalah 8 orang siswa kelas VIII E yang memiliki tingkat perilaku altruistik rendah dan sedang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan perilaku altruistik siswa meningkat setelah diberikan layanan konseling kelompok dengan teknik modelling. Hal ini terlihat dari hasil pre-test dan post-test Z = -2.521 p = 0,012 maka p < 0,05, sehingga dapat disimpulkan Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat pengaruh yang signifikan perilaku altruistik siswa sebelum dan sesudah diberikan layanan konseling kelompok dengan teknik modelling.Kata kunci: perilaku altruistik, layanan konseling kelompok, modelling