Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengembangan Bakat dan Kreativitas Siswa Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler di MI Muhammadiyah Sabrang Lor, Trucuk, Klaten Yunus Aris Wibowo; Edgar Jordan; Aulia Elkasinky; Dodot Dimas Suryana; Syafa Nasicha Putri; Henny Puspitaningrum; Dewi Rahmawati; Dita Dewi Lestari; Eva Oktavia; Nabila Kinthen
Buletin KKN Pendidikan Vol. 2, No. 1, Juli 2020
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/bkkndik.v2i1.10939

Abstract

Potensi yang dimiliki oleh siswa akan menjadi bakat apabila diarahkan dengan tepat. Salah satu cara untuk mengasah bakat tersebut yaitu melalui kegiatan ekstrakurikuler. Pengabdian ini dilakukan MI Muhammadiyah Sabrang Lor, Trucuk, Klaten. Pengabdian dilaksanakan dengan menerapkan observasi partisipasi penuh pada kegiatan ekstrakurikuler. MI Muhammadiyah  Sabrang Lor, Trucuk, Klaten mempunyai lima program ekstrakurikuler yang berjalan dengan baik. Tiap ekstrakurikuler didampingi oleh guru pendamping atau instruktur yang profesional. Tujuannya agar bakat dan kreativitas siswa dapat dimunculkan secara optimal. Kegiatan ekstrakurikuler dilaksanakan setiap hari setelah jam belajar sekolah selesai. Siswa terlihat tampak antusias dan bersemangat setiap mengikuti ekstrakurikuler. Hal itu karena, siswa diberikan kebebasan untuk memilih ekstrakurikuler yang diminati. Luaran yang dicapai tidak hanya predikat juara dan partisipasi dalam kompetisi-kompetisi yang diikuti tetapi juga keberhasilan dalam menggali bakat, kreativitas serta membangun mental untuk membentuk pribadi siswa yang baik.
Identifikasi Mitigasi Struktural Sekolah Muhammadiyah pada Kawasan Rawan Bencana Tanah Longsor di Kabupaten Karanganyar Arfan Fajar Santoso; Hayatun Nupus; Ismatun Hasanah; Tri Setyaningsih; Wahid Nur Azis; Nabila Kinthen; Yunus Aris Wibowo
Jurnal Georafflesia: Artikel Ilmiah Pendidikan Geografi Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Prof. Dr. Hazairin, S.H

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (974.712 KB)

Abstract

Bencana alam merupakan salah satu masalah besar yang sering terjadi di Indonesia. Menurut Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 bencana adalah sebagai peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang disebabkan, baik oleh faktor alam dan/atau faktor non alam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologi.Salah satu wilayah yang rentan terhadap bencana tanah longsor adalah Kabupaten Karanganyar. Bedasarkan dokumen rawan bencana Provinsi Jawa Tengah yang oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Dari peta tersebut, diketahui sebaran daerah Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survey. Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Karanganyar.. Subyek yang diteliti tiga sekolah Muhammadiyah yang berada di Kabupaten Karanganyar yang terletak di kawasan rawan tanah longsor yaitu SD Muhammadiyah PU Botok, MTS Muhammadiyah Jenawi, SMA 5 Muhammadiyah karanganyar digunakan sebagai sampek penelitian. Analisis data yang digunakan yaitu dengan menggunakan data quisioner yang dioleh pada software excel dengan langkah awal mengklasifikasikan data sesuai dengan klasifikasi yang telah ditetapkan kemudian diambil kesimpulan akhir. Peneliti menetapkan subyek tersebut untuk mengetahui mitigasi struktural sekolah-sekolah muhammadiyah di kawasan rawan bencana tanah longsor yang berada di Kabupaten Karanganyar