Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Dedikasi: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

Penerapan IPTEK Instalasi Sistem Perpipaan Penyiraman Tanaman Sayuran Organik di RT 07/RW 08, Kelurahan Pabuaran Mekar, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat Fauzhia Rahmasari; Abeth Novria Sonjaya; Fogot Endro Wibowo; Rudy Yulianto
Dedikasi:Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2021): Jurnal Dedikasi
Publisher : Universitas Jayabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31479/dedikasi.v2i1.140

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara yang terdampak COVID-19, bahkan Indonesia menempati urutan tertinggi di Asia Tenggara sebagai negara dengan kasus COVID-19. Salah satu provinsi di Indonesia yang terdapat banyak kasus positif COVID-19 adalah Jawa Barat. Kecamatan Cibinong merupakan kecamatan terkonfirmasi dengan kasus positif COVID-19 terbanyak. Salah satu kelurahan yang berada di Kecamatan Cibinong adalah Kelurahan Pabuaran Mekar. FTI-UJ selaku instansi pendidikan yang berada disekitar wilayah Kelurahan Pabuaran Mekar mencoba membantu mempersiapkan dan membekali khususnya warga RT 07/RW 08 Pabuaran Asri yang menjadi percontohan untuk dapat menghidupkan UMKM yang digalakkan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah guna meningkatkan perekonomian masyarakat hingga negara. Terpilihnya tempat ini dikarenakan konsisten dalam mendukung program pemerintah hingga memiliki UMKM dengan izin operasional. Salah satunya, program Dinas Ketahanan Pangan pada September 2020 yang memberikan rak, bibit dan polybag untuk ditanami tanaman pangan organik. Guna menambah pengetahuan warga daerah ini, FTI-UJ bekerja sama dengan Kelurahan Pabuaran Mekar memberikan penyuluhan dan pelatihan dari dasar, pengembangan serta komersil kepada warga agar mampu mempunyai dan mengelola UMKM secara berkesinambungan.Keywords: Covid-19, UMKM
Pelatihan Pembuatan Pembersih Lantai Untuk Usia Produktif (Belum Bekerja) di Kecamatan Cimanggis Depok Abeth N Sonjaya; Aji Digdoyo; Fauzhia Rahmasari; Yeti Widyawati; Herliati Herliati; Dody Guntama; Mubarokah N Dewi; Lukman N; Reza Diharja; Wike Handini; Sriwiji Lestari; Mardiono Mardiono
Dedikasi:Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2020): Jurnal Dedikasi
Publisher : Universitas Jayabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31479/dedikasi.v1i1.69

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kinerja program pengabdian kepada masyarakat di lingkungan kecamatan Cimanggis Depok, dalam memberikan pelayanan pelatihan pembuatan larutan pembersih lantai, maka Fakultas Teknologi Industri Universitas  Jayabaya melaksanakan pengukuran “Kepuasan Masyarakat”. Survei Kepuasan Masyarakat bertujuan untuk mendapatkan feedback/ umpan balik atas kinerja/ kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat guna perbaikan/ peningkatan kinerja/ kualitas pengabdian secara berkesinambungan. Program Pelatihan Pembuatan Pembersih Lantai Kepada Penduduk Pada Usia Produktif (Belum Bekerja) di Kecamatan Cimanggis Depok, perlu dilakukan survei kepuasaan pelanggan agar dapat diketahui tingkat kualitas materi pelatihan dan pelayanan program pengabdian kepada masyarakat sebagai bahan untuk menetapkan kebijakan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan selanjutnya.Dari survei yang dilakukan diperoleh rata-rata nilai indeks 3,85 dari 7 variabel yang berada dalam nilai interval 3,26 – 4,00 atau nilai interval konversi sebesar nilai indeks x nilai dasar = 3,85 x 25 = 96,23% yang berada dalam nilai interval konversi antara 81,26 – 100,00. Angka ini menunjukkan bahwa Mutu Pelayanan program Pengabdian Kepada Masyarakat mendapatkan nilai A yang berarti Kinerja Unit Pelayanan PKM “Sangat Baik/Sesuai”. Namun perlu adanya perbaikan di keandalan (reliability) para narasumber dalam menyiapkan dan menyampaikan materi pelatihan karena nilai indeks yang lebih rendah dari variabel lainnya yaitu 3,61 atau 90,28%.