Nurhuda Nurhuda
Faculty of Medicine University of Indonesia

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JOURNAL SPORT AREA

Upaya Meningkatan Hasil Belajar Sikap Lilin Dalam Pembelajaran Senam Lantai Melalui Bantuan Teman Pada Peserta Didik SD Negeri 9 Pekanbaru Tahun Ajaran 2016/2017 Nurhuda, Nurhuda
Journal Sport Area Vol 2 No 2 (2017): Desember
Publisher : UIR Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/sportarea.2017.vol2(2).607

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah dengan bantuan teman dapat meningkatkan hasil belajar sikap lilin dalam pembelajaran senam lantai pada peserta didik kelas VI A SD Negeri 9 Pekanbaru Tahun Ajaran 2016/2017. Peneliti menggunakan tes hasil belajar sikap lilin sebagai instrumen penelitian yang dinilai berdasarkan kriteria penilaian yang dilakukan pengamatan gerak dari sikap awalan, pelaksanaan sampai sikap akhir dengan menggunakan lembaran portofolio. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa telah bertambah 10% peserta didik yang mencapai ketuntasan dari siklus I ke siklus II. Akan tetapi, masih 15% peserta didik yang belum memperoleh ketuntasan belajar per-individu walaupun nilai yang diperoleh sudah meningkat dibandingkan pada siklus sebelumnya. Hal ini disebabkan beberapa faktor, diantaranya karena keadaan fisik peserta didik yang sedang sakit, gemuk atau peserta didik yang kemampuan psikomotoriknya lemah dibanding dengan temannya yang lain dan badan peserta didik terasa lelah. Karena 85% peserta didik sudah mencapai kriteria ketuntasan minimum, penelitian tindakan kelas ini dihentikan pada siklus II.