Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

KKN TEMATIK DESA FATUSENE-KECAMATAN MIOMAFO TIMUR KABUPATEN TIMUR TENGAH UTARA Dominggus G.H. Adoe; Jack C.A. Pah; Adi Y. Tobe
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.566 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.3949

Abstract

ABSTRAKKegiatan pengabdian pada masyarakat melalui Program Kuliah Kerja Nyata bertujuan untuk meningkatkan laju geraknya pembangunan masyarakat dengan menumbuh kembangkan motivasi pada masyarakat Desa Fatusene. Adapun target yang diharapkan dapat tercapai, yaitu : kebutuhan air bersih bagi masyarakat dapat terpenuhi, pembuatan kebun percontohan bagi masyarakat, mencegah hewan ternak terkena penyakit, mengajak anak-anak dan pemuda untuk menabung sejak dini, serta membuka pemahaman kepada masyarakat desa untuk melihat peluang usaha sehingga mereka tidak hanya bekerja sebagai petani tetapi juga mengelola hasil tani mereka menjadi produk jadi melalui usaha kecil maupun menengah. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah sosialisasi dan pelatihan dengan melibatkan masyarakat Desa Fatusene secara langsung. Beberapa hasil yang dicapai dalam kegiatan ini adalah tersedianya air bersih, hewan ternak yang tidak terkena penyakit, kebun percontohan yang dapat diikuti oleh masyarakat, terutama anak-anak dan remaja pada masyarakat Desa Fatusene, yang mulai menabung dan tumbuhnya jiwa kewirausahaannya. Kata kunci: pengabdian masyarakat, KKN, pelatihan, sosialisasi ABSTRACTCommunity service activities through the Community Service Program aim to increase the pace of community development by fostering and developing motivation in the people of Fatusene Village. The targets are expected to be achieved, namely: the need for clean water for the community can be met, making demonstration gardens for the community, preventing livestock from getting sick, inviting children and youth to save from an early age, and opening understanding to the village community to see business opportunities. So they not only work as farmers but also manage their agricultural products into finished products through small and medium enterprises. The method of implementing this activity is socialization and training by directly involving the Fatusene Village community. Some of the results achieved in this activity are the availability of clean water, livestock that are not affected by disease, demonstration gardens that can be followed by the community, especially children and adolescents in the community of Fatusene Village, who are starting to save and grow an entrepreneurial spirit. Keywords: community service program, KKN, training, outreach
PENGARUH UKURAN TABUNG UDARA DENGAN TINGGI PIPA KELUARAN 7 METER TERHADAP EFISIENSI POMPA HIDRAM DOUBLE KATUP LIMBAH Robin Diyener Takain; Defmit B. N. Riwu; Adi Y. Tobe; Dominggus G. H. Adoe
Jurnal Fisika : Fisika Sains dan Aplikasinya Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Fisika : Fisika Sains dan Aplikasinya
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/fisa.v6i1.2724

Abstract

AbstrakTujuan dari penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh ukuran tabung udara terhadap efisiensi pompa hidram PVC double katup limbah. Pompa hidram yang digunakan dalam penelitian ini memiliki diameter pipa masukan 2 inchi dan diameter pipa keluaran ½ inchi. Variasi tinggi tabung udara yang dilakukan adalah 100 cm, 120 cm dan 140 cm. Sedangkan tinggi pipa keluaran yang dilakukan adalah 7 m. Hasil penelitian ini menunjukkan efisiensi tertinggi yang diperoleh terdapat pada tinggi tabung udara 140 cm dengan tinggi pipa keluaran 7 m yaitu 81,9 % dan efisiensi terendah yang diperoleh terdapat pada tinggi tabung udara 100 cm yaitu 70,24 %. Pernambahan tinggi ukuran tabung udara dapat meningkatkan efisiensi pompa hidram. Hal ini terjadi karena rongga udara yang besar menambah tekanan air melalui pipa keluaran.Kata kunci Pompa Hidram PVC Double Katup limbah; Tinggi Tabung Udara; Efisiensi AbstractTthe purpose of this study was carried out toknow the effect of air tube sizeon the efficiency of PVC hydram pumps double waste valve.The hydram pumpused in this study has a 2 inch diameter input pipe and½ inch diameter output pipe. The height variation of the air tube is carried out100 cm, 120 cm and 140 cm. While the height of the output pipe made is 7 m.The results of this study showed the highest efficiency obtained in the height of the air tube 140 cm with a high output pipe 7m that is 81,9% and the lowest efficiency obtained is in the height of the tubeair 100 cm is 70,24%. Increasing the height of the air tube size can increase the efficiency of the hydram pump. This happened because the large air cavity increases the water pressure through the outlet pipe.Key word :PVC hydram pump double waste valve; height of the air tub; efficiency
Penerapan Solar Home System Bagi Keluarga Petani di Dusun Niskolen Matheus M. M. Dwinanto; Ishak S. Limbong; Dominggus G. H. Adoe; Adi Y. Tobe; Jack C. A Pah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Undana Vol 15 No 1 (2021): JURNAL LPM UNDANA
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/jpkmlppm.v15i1.4878

Abstract

Abstract - This activity tries to reveal the impact of installing a solar home system with energy-saving lamps on the social and economic benefits for farming families in Niskolen hamlet. The social and economic benefits are intended for continuity in efforts to expand access to electricity services in areas not yet covered by electricity, and to encourage economic development and growth as well as improve the welfare of farmers. These social and economic benefits have long-term effects, such as increasing reading and learning opportunities, improving people's health standards, and with electricity at night farmers can carry out social and economic activities, as well as facilitate and speed up information from electronic media. The existence of electric lighting will pave the way for the development of the various talents that exist for innovation and entrepreneurship. Abstrak – Kegiatan ini mencoba untuk mengungkapkan dampak pemasangan solar home system dengan lampu hemat energi terhadap manfaat social dan ekonomi bagi keluarga petani di dusun Niskolen. Manfaat sosial dan ekonomi dimaksudkan untuk kelangsungan dalam upaya perluasan akses pelayanan listrik pada wilayah yang belum terjangkau listrik, dan mendorong pembangunan dan pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan kesejateraan petani. Manfaat sosial dan ekonomi ini berpengaruh secara jangka panjang, antara lain seperti, peningkatan kesempatan membaca dan belajar, peningkatan taraf kesehatan rakyat, dan dengan adanya listrik pada waktu malam hari petani dapat melakukan kegiatan sosial dan ekonomi, serta memudahkan dan mempercepat informasi dari media elektronik. Dengan adanya penerangan listrik akan membuka jalan kepada pengembangan berbagai bakat yang ada untuk inovasi dan kewirausahaan.