Icin Quraysin
Universitas Serang Raya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH RISIKO KREDIT, RISIKO LIKUIDITAS DAN RISIKO OPERASIONAL TERHADAP PROFITABILITAS PERBANKAN PADA BANK UMUM DI ASIA TENGGARA PERIODE 2012-2018 Deni Sunaryo; Denny Kurnia; Yoga Adiyanto; Icin Quraysin
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 11 No 1: Desember 2021
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v11i1.3731

Abstract

Profitabilitas merupakan kemampuan bank dalam memperoleh laba selama periode tertentu. Besarnya profitabilitas suatu perusahaan cenderung dipengaruhi oleh berbagai risiko. Risiko yang terjadi akan menimbulkan kerugian bagi bank jika tidak diantisipasi sejak awal serta tidak dikelola dengan baik. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh risiko kredit, risiko likuiditas dan risiko operasional terhadap profitabilitas perbankan pada Bank Umum di Asia Tenggara periode 2012-2018. Sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 10 perusahaan perbankan melalui teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda dengan program SPSS versi 23. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial risiko kredit (NPL) tidak berpengaruh negatif dan signifikan terhadap profitabilitas (ROA), risiko likuiditas (LDR) tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas (ROA), risiko operasional (BOPO) berpengruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas (ROA), serta secara simultan risiko kredit, risiko likuiditas dan risiko operasional berpengaruh dan signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci: Risiko Kredit, Risiko Likuiditas, Risiko Operasional, Profitabilitas