Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Pelatihan Video Company Profile Sebagai Penunjang Informasi dan Promosi pada AMI di Masa Pandemi Covid-19 Devy Putri Kussanti; Fifit Fitriansyah; Christopher Yudha Erlangga; Amalliah Amalliah
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4, No 2 (2021): Mei 2021
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v4i2.222

Abstract

Di era digital seperti saat ini, sudah selayaknya setiap perusahaan, pelaku bisnis, maupun instansi pemerintah memiliki kreativitas lebih dalam memasarkan produk, jasa ataupun hasil karyanya. Hal ini bertujuan agar perusahaan dapat lebih efektif dalam penyampaian pesan dan maksud dari sebuah produk, jasa maupun hasil karya perusahaan, sehingga perusahaan mampu unggul dan bertahan di persaingan global saat ini. Dalam perkembangan dan kemajuan teknologi yang semakin canggih, perkembangan company profile sudah sangat jauh berbeda dari sebelumya. Company profile tidak lagi mengandalkan teks dan gambar dalam website, tetapi sudah berupa video yang memiliki konten animasi slide, foto, teks, maupun video pendek yang dikemas dengan lebih menarik. Dalam pengabdian masyarakat kali ini, kami memberikan pelatihan berupa Pelatihan Pembuatan Video Company Profile Sebagai Penunjang Informasi dan Promosi pada AMI (Asosiasi Museum Indonesia) di Masa Pandemi Covid-19 bagi para karyawan AMI melalui media zoom meeting. Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan minat pengunjung museum terutama pada saat kondisi pandemi covid-19 saat ini.