Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengembangan Dan Penguatan Lembaga Keuangan Mikro Perumahan Berbasis Wakaf Di Empat Perumahan Di Kecamatan Banguntapan Bantul - D.I.Yogyakarta Ayif Fathurrahman; Yuli Utami
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2019: 3. Pengembangan Usaha Mikro, kecildan Menengah (UMKM), Serta Ekonomi Kreatif
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.678 KB) | DOI: 10.18196/ppm.23.402

Abstract

Sasaran program PKM ini adalah masyarakat produktif secara ekonomi yakni masyarakat di lingkunganperumahan wilayah kecamatan Banguntapan yang baru saja mendirikan lembaga keuangan mikrosyariah atau BMT. Tujuan program adalah untuk mengembangkan dan menguatkan lembaga keuanganmikro syariah berbasis wakaf sebagai upaya meningkatkan ekonomi umat agar bisa mandiri denganpemahaman dan literasi keuangan syariah yang berbasis islamic social finance. Mitra usaha dalamprogram ini adalah BMT yang baru saja berdiri dengan basis masjid perumahan, yaitu BMT Sakinah,BMT Al-Anbiya, BMT Al-Huda dan BMT Projosari. Permasalahan yang dihadapi keempat mitratersebut adalah: 1) Minimnya kompetensi dan manajemen dalam mengelola BMT, 2) Tidak memilikilegalitas, 3) Minimnya literasi keuangan syariah, sehingga anggota BMT masih tidak memahami fungsiBMT dan tidak memahami potensi-potensi yang bisa menggerakan lembaga keuangan syariah (BMT) disekitar perumahan. Padahal salah satu potensi itu adalah wakaf yang bisa dioptimalkan sebagai basispengembangan ekonomi keumatan. Dengan kondisi seperti tersebut diatas, maka program yang kamiusulkan adalah: 1) Sosialisasi aplikasi Akad Transaksi yang dilegalkan Dewan Syariah Nasional, 2)pemantapan pemahaman tentang keunggulan-keunggulan lembaga keuangan syariah daripada lembagakeuangan konvensional; 3) penjelasan tentang keunggulan islamic social finance instrument yangmemungkinkan untuk dioperasionalkan oleh pihak BMT; 4) penjelsan secara detail dan mendalamtentang keunggulan wakaf sebagai basis pengembangan ekonomi keummatan melalui BMT. Program iniberjalan selama lebih kurang delapan bulan. Program ini diharapkan mampu memfasilitasiperkembangan usaha mitra untuk kemudian mampu memberikan multiplier effect bagi BMT-BMTberbasis wakaf yang dikelo la masjid-masjid perumahan di wilayah Banguntapan.
PENGUATAN SISTIM AUDIT SYARIAH (L.1) DI TIGA BMT DI KECAMATAN BANGUNTAPAN BANTUL D.I. YOGYAKARTA Yuli Utami; Ayif Fathurrahman
PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP Vol 1 (2019): PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP 2019
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1229.995 KB)

Abstract

Sasaran pengabdian masyarakat ini adalah masyarakat produktif secara ekonomi di perumahan-perumahan di kecamatan Banguntapan yang baru saja mendirikan BMT. Tujuan program adalah untuk mengembangkan masyarakat yang mandiri secara ekonomi dengan literasi tinggi terhadap transaksi syar’i; dan untuk menganalisa operasional kegiatan serta efektivitas system control internal BMT mereka telah sesuai dengan kehendak syar’i (Shariah Compliance). Mitra dalam program ini adalah BMT yang baru saja berdiri dengan basis masjid perumahan, yaitu BMT Sakinah, BMT Al-Anbiya dan BMT Al-Huda. Permasalahan yang dihadapi ketiga mitra tersebut adalah: 1) Minimnya kompetensi dan manajemen dalam mengelola BMT, 2) Tidak memiliki legalitas, 3) Minimnya literasi keuangan syariah, sehingga anggota BMT masih tidak memahami fungsi BMT. Dengan kondisi seperti tersebut diatas, maka program-program yang kami usulkan adalah: 1) memperkenalkan system audit keuangan syariah BMT level pertama, 2) Pemantapan pemahaman dan aplikasi Sistem Informasi Manajemen dan Sistem Informasi Akuntansi untuk BMT, selama lebih kurang delapan bulan.Program ini diharapkan mampu memfasilitasi perkembangan usaha mitra-mitra program pengabdian masyarakat untuk kemudian mampu memberikan multiplier effect bagi BMT-BMT berbasis masjid perumahan lain yang baru berdiri.
Peningkatan Literasi Keuangan Ibu Rumah Tangga melalui Penggunaan Aplikasi Perencanaan Keuangan Keluarga Romi Bhakti Hartarto; Yuli Utami; Sri Ani Puji Setiawati; Wahyu Tri Wibowo; Dihan Adum Suryoko; Della Gusvi Lorenza
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 3. Kesehatan Keluarga dan Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.53.1092

Abstract

Kemajuan teknologi sedikit banyak telah membawa perubahan pada masyarakat perkotaan. Kemunculan aplikasi belanja online pada telepon seluler turut berpengaruh pada pola konsumsi rumah tangga, terutama di kala pandemi Covid-19. Banyaknya promosi yang ditawarkan oleh aplikasi belanja online membuat rumah tangga di kawasan perkotaan semakin tergiur untuk melakukan belanja online. Hal ini jika tidak diiringi oleh peningkatan literasi keuangan akan berdampak negatif pada arus kas rumah tangga. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan ibu rumah tangga di kalangan Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Kemantren Kraton, Yogyakarta. Adapun materi yang disampaikan meliputi manajemen keuangan keluarga menurut maqasid syariah, perencanaan keuangan dalam Islam, pilihan investasi, dan pengenalan penggunaan aplikasi Wallet di telepon seluler. Hasil uji-t satu pihak untuk sampel berpasangan pada 22 peserta pengabdian menunjukkan kenaikan skor literasi keuangan para ibu rumah tangga PCA Kraton sebesar 4,05 poin dengan tingkat signifikansi 5%. Temuan ini mengungkap bahwa kegiatan pengabdian masyarakat ini berhasil menambah pengetahuan para peserta terkait dengan perencanaan keuangan keluarga