Nunu Mahnun
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENYUSUNAN RENCANA KERJA MADRASAH DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 PEKANBARU Nurhasimah Nurhasimah; Nunu Mahnun; Rini Setyaningsih
ISTIGHNA: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Islam Vol 3, No 1 (2020): edisi JANUARI
Publisher : stit-islamic-village

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.028 KB) | DOI: 10.33853/istighna.v3i1.40

Abstract

The aim of this research was to investigate the arrangement of the madrasa work plan in Madrasah Aliyah 1 Pekanbaru. The type of this research was descriptive qualitative research, the subject of this research was the headmaster, the head of administration, the vice headmaster of the curriculum, the student affairs, and facilities and infrastructure. The object of the research was the arrangement of the madrasa work plan in Madrasah Aliyah 1 Pekanbaru. The techniques used in collecting data were interview and documentation. The analysis method used transcribing, coding, categorizing, and interpreting data. The research finding was the headmaster had designed the madrasa work plan by 1) Forming work plan by involving the head of administration, the vice headmasters, and school committee; 2) Giving direction about arranging madrasa work plan such as basics of arrangement, objectives, and budget needed in arranging madrasa work plan; 3) Arranging plan of activities such as description of activities, implementation, and expected results; 4) Arranging draft of RKJM by identifying real challenge and making work program; 5) reviewing and revising draft of RKJM; 6) Finalizing revision result of RKJM by executing the approval; 7) Signing the result of RKJM as Madrasa Strategic Plan; 8) arranging draft of RKT; 9) Reviewing and revising draft of RKT, and 10) Finalizing revision result of RKT by executing the approval. 11)Signing the result finalization of RKT as Madrasa Annual Activity Plan and Budget.
OPTIMALISASI PENGELOLAAN DAN PEMBELAJARAN BERBASIS ONLINE PADA LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM DALAM MEWUJUDKAN WORLD CLASS UNIVERSITY Nunu Mahnun
Indonesian Journal of Islamic Educational Management Vol 1, No 1 (2018): IJIEM
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (183.107 KB) | DOI: 10.24014/ijiem.v1i1.5240

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk memaparkan tentang implementasi pembelajaran online dan optimalisasi pengelolaan pembelajaran berbasis online diperguruan tinggi Islam dalam mewujudkan world class university. Penulis menyimpulkan bahwa pemanfaatan pembelajaran berbasis online dalam perkuliahan sangat urgen dalam rangka mewujudkan world class university,  oleh karena itu perlu didukung oleh kesadaran akan pentingnya pemanfaatan sistem pembelajaran tersebut dari dosen di lingkungan perguruan tinggi Islam, peningkatan fasilitas dan  penumbuhan budaya terkait pemanfaatan pembelajaran berbasis online dikalangan mahasiswa sangat perlu. Pengelolaan pembelajaran online di beberapa perguruan tinggi Islam perlu  ditangani secara serius dan khusus,  agar pengelolaan pembelajaran berbasis online optimal maka  pengelola harus menjalankan tugas-tugas manajerial pembelajaran berbasis online dengan baik dengan berpegang pada prinsip-prinsip manajerial yaitu; 1) Memprioritaskan tujuan di atas kepentingan pribadi dan kepentingan mekanisme kerja, 2)  Mengkoordinasikan wewenang dan tanggung jawab, 3) Memberi tanggung jawab kepada bawahan harus sesuai dengan sifat-sifat dan kemampuannya, 4) mengenal secara baik faktor-faktor psikologi manusia, dan 5) Relativitas nilai-nilai.
Hubungan Antara Pelayanan Perpustakan Dengan Tingkat Kunjungan Siswa Ke Perpustakaan Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Tambang Kabupaten Kampar Widy Desri Aulia; Nunu Mahnun
Jurnal Administrasi Pendidikan dan Konseling Pendidikan Vol 2, No 1 (2021): Jurnal Administrasi Pendidikan dan Konseling Pendidikan
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (973.002 KB) | DOI: 10.24014/japkp.v2i1.12079

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pelayanan perpustakaan (X) dengan tingkat kunjungan siswa ke perpustakaan (Y) Sekolah menengah atas negeri 1 tambang kabupaten kampar. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 507 siswa. Adapun sampel yang diambil dalam penelitian ini berjumlah 84 siswa dengan menggunakan teknik Random Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Data Penelitian ini dianalisis menggunakan rumus Korelasi Product Moment Pearson. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pelayanan perpustakaan dengan tingkat kunjungan siswa ke perpustakaan di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Tambangdengan nilai korelasi sebesar 0,636.Hal ini dibuktikan dengan uji korelasi dengan nilai rhitung 0,636 lebih besar dari rtabel pada taraf signifikan 5% yaitu 0,2146 (0,636 > 0,2146). Dan hasil perhitungan koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,404. Hal ini menunjukkan bahwa hubungan antara pelayanan perpustakaan dengan tingkat kunjungan siswa ke perpustakaan adalah sebesar 40,4%. Sedangkan sisanya 59,6% (100%-40,4%) dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Jadi, semakin tinggi pelayanan perpustakaan maka semakin tinggi pula tingkat kunjungan siswa ke Perpustakaan Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Tambang Kabupaten Kampar. 
“yang disukai itu adalah kondisi keragaman”: Studi Mixed-Method tentang Respons Siswa terhadap Keragaman di Kota Batam Raihani Raihani; Diana Elfida; Nunu Mahnun
Psikobuletin:Buletin Ilmiah Psikologi Vol 4, No 2 (2023): Psikobuletin: Buletin Ilmiah Psikologi
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/pib.v4i2.21782

Abstract

Batam adalah kota di mana orang-orang dari banyak ragam suku/etnis dan agama hidup berdampingan. Walaupun secara umum aman dan damai, kota multikultural ini pernah mengalami konflik dan friksi antar etnis yang mengakibatkan penduduknya terpapar potensi negatif dari keragaman. Melalui disain konvergen dari pendekatan mixed-method, penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi respons psikologis siswa di Batam Kepuluan Riau terhadap keragaman yang mereka alami baik di sekolah maupun di luar sekolah, dan menjelaskan bagaimana para siswa memandang keragaman tersebut. Studi kuantitatif dilakukan dengan menyebarkan angket kepada 201 siswa di dua SMA di Kota Batam (usia rerata = 15,94 tahun). Studi kualitatif dilakukan dengan menginterview sepuluh orang guru dan 2 orang kepala sekolah, serta melakukan focused group discussion (FGD) kepada 18 orang siswa. Analisis data kuantitatif menggunakan statistik deskriptif. Hasil studi kuantitatif  memperlihakan bahwa mayoritas siswa merasa puas atas kehidupannya di tengah masyarakat yang beragam Respon positif ini sejalan dengan hasil studi kualitatif. Siswa belajar membangun perasaan, pemikiran dan perilaku yang positif sekaligus kontributif terhadap keragaman di lingkungan sekolah dan masyarakat. Penelitian ini mengisyaratkan pentingnya program dan proses pemaparan bagi para siswa terhadap keragaman, baik di dalam maupun di luar sekolah.