Phebe Valencia
Universitas Pelita Harapan

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengembangan Pengaplikasian Pelepah Kelapa Sebagai Material Terapan Interior Bagi Sekolah Lentera Harapan Rote Gloria Stefani Tacasily; Phebe Valencia
Jurnal Strategi Desain dan Inovasi Sosial Vol 2, No 1 (2020): Desain Sebagai Strategi Pendorong Inovasi Sosial? Mungkin!
Publisher : School of Design Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37312/jsdis.v2i1.2526

Abstract

Proyek Sekolah Lentera Harapan Rote masih dalam proses pembangunan dengan perancangan desain oleh Tim Desain SOD UPH. Salah satu rancangan desain yang dilakukan adalah menentukan material terapan interior yang efektif digunakan SLH Rote. Salah satunya adalah mendesain dinding dengan menggunakan teknik bebak. Seiring waktu, munculnya beberapa pertimbangan yaitu dari segi maintenance dan ketahanan yang dihasilkan teknik bebak kurang efektif digunakan dalam perancangan desain SLH Rote. Sehingga Tim Desain memutuskan untuk mengembangkan teknik pemasangan dinding dengan tetap menggunakan material lokal Rote yaitu pelepah kelapa. Penulisan ini bertujuan untuk menemukan teknik pemasangan/pengaplikasian pelepah kelapa yang paling efektif digunakan pada SLH Rote. Tujuan tersebut akan dicapai melalui uji coba material pelepah kelapa dengan pengolahannya menggunakan pengolahan material komposit dan setelah itu menggunakan metode komparatif dengan membandingkan dari segi ketahanan dan bagaimana perawatannya antara teknik bebak (tradisional) dan teknik baru (panel komposit). Tulisan akan ditutup dengan kesimpulan tentang teknik yang paling efektif untuk diaplikasikan pada perancangan SLH Rotedari kedua teknik yang diuji-cobakan. Penulis juga akan membahas bagaimana teknik ini diaplikasikan sebagai material terapan sebuah publik space.
Eksplorasi Desain Fin Surfboard Dengan Menggunakan 3D Printing FDM Rio Ferdinand; Phebe Valencia
Jurnal Strategi Desain dan Inovasi Sosial Vol 3, No 1 (2021): Adaptabilitas & Strategi Inovasi Desain Sosial (Di Masa Pandemi)
Publisher : School of Design Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37312/jsdis.v3i1.4667

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penggunaan 3D printer dalam memproduksi produk. Metode 3D printing mempunyai kelabihan, yaitu dapat di produksi dengan jumlah sedikit, presisi serta memiliki bentuk yang lebih bermain. Dalam artian tidak dibatasi oleh arah bukaan cetakan dan lainnya. Objek yang di pilih adalah sirip papan selancar (fin surfboard), karena produk tersebut berdimensi kecil, dan umunya dibuat dengan material plastik sehingga ideal untuk di jadikan objek penelitian. Diharapkan penelitian ini dapat menghasilkan desain fin surfboard yang memiliki nilai kebaruan , baik dalam sisi desain bentuk maupun metode produksi.
Peningkatan Kualitas Kawasan Permukiman Kelurahan Semper Timur RW 10 Phebe Valencia; Ruth Euselfvita Oppusunggu
Jurnal Strategi Desain dan Inovasi Sosial Vol 4, No 1 (2022): Desain sebagai Strategi: Titik Awal Inovasi Desain Sosial
Publisher : School of Design Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37312/jsdis.v4i1.5301

Abstract

Keputusan terhadap penataan kawasan permukiman terpadu dan peningkatan kualitas pemukiman oleh pemerintah kota DKI Jakarta, khususnya melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) yang menyatakan bahwa area kumuh kota sebaiknya ditata ulang dengan model partisipasi aktif warganya, sebuah pendekatan yang lebih mengedepankan partisipasi publik. Pemerintah kemudian menggagas penataan kampung kumuh kota yang bersifat bottom up dan kolaboratif. Kelurahan Semper Timur RW 10, Jakarta Utara menjadi salah satu wilayah kampung kota yang mendapat perhatian pemerintah untuk ditata ulang. Pendekatan penataan yang digunakan adalah melalui pembuatan rencana aksi masyarakat (Community Action Plan - CAP) yang melibatkan masyarakat dan semua pemangku kepentingan terkait. Melalui CAP ini warga Kelurahan Semper Timur RW 10 didampingi oleh tim dari Fakultas Desain (School of Design) di bawah naungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), UPH saling berkolaborasi menemukan permasalahan yang dialami oleh warga dan pada akhirnya menemukan solusi konkrit yang bisa dilakukan oleh warga secara mandiri.