Dw. Nym. Sudana
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH MODEL TPS BERMUATAN KEARIFAN LOKAL MENYAMA BRAYA TERHADAP SIKAP SOSIAL DAN PENGUASAAN KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS I Gst. Ayu Made Ernawati; Dw. Nym. Sudana; Ni Wayan Rati
Jurnal Pendidikan IPS Indonesia Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (387.456 KB) | DOI: 10.23887/pips.v3i1.2876

Abstract

Masalah rata-rata skor penguasaan kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas IV Gugus II Kecamatan Abiansemal tergolong rendah. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TPS bermuatan kearifan lokal menyama braya terhadap sikap sosial dan penguasaan kompotensi pengetahuan IPS siswa. Penelitian ini merupakan penelitian, eksperimen semu dengan rancangan Posttest Only Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah kelas IV SD di Gugus II kecamatan Abiansemal Tahun Pelajaran 2018/2019. Pengambilan  sampel menggunakan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD No 1 Selat berjumlah 41 orang sebagai kelas eksperimen dan SD No 1 Punggul berjumlah 30 orang sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data sikap sosial dilakukan dengan menggunakan metode non tes berupa kuesioner dan pengumpulan data penguasaan kompotensi pengetahuan IPS dilakukan dengan menggunakan metode tes berupa tes pilihan ganda. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan inferensial (ANAVA-A dan MANOVA). Rata-rata skor sikap sosial siswa kelas eksperimen 148,78 termasuk dalam katagori tinggi dan di kelas kontrol 126,30 termasuk dalam katagori cukup sedangkan rata-rata penguasaan kompotensi pengetahuan IPS siwa di kelas eksperimen 25,61 termasuk dalam katagori baik dan di kelas kontrol 20,60 termasuk dalam katagori cukup. Hasil hipotesis I menunjukkan bahwa F = 89,331, Hasil hipotesis II menunjukkan bahwa F = 114,964,  dan Hasil hipotesis III menunjukkan bahwa F = 2118,488. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TPS bermuatan kearifan lokal menyama braya terhadap sikap sosial dan penguasaan kompotensi pengetahuan IPS siswa kelas IV Gugus II Kecamatan Abiansemal Tahun Pelajaran 2018/2019.            Kata kunci: TPS, kearifan lokal menyama braya, sikap sosial, kompotensi pengetahuan IPS