Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara

Perancangan dan pelatihan Aplikasi Konsultasi Online Inspektorat Daerah Kabupaten Musirawas Susanto Susanto; Harma Oktafia Lingga Wijaya; Dendi Hartansyah; Rusdiyanto Rusdiyanto
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Sistem Informasi dan Teknologi (Sisfokomtek)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Inspektorat, sebagai lembaga pengawas dalam konteks pemerintahan, memegang peran sentral dalam menjamin akuntabilitas, transparansi, dan efektivitas dalam pelaksanaan kebijakan publik. Dalam era digital dan informasi, tantangan yang dihadapi oleh inspektorat semakin kompleks, membutuhkan pendekatan yang lebih terintegrasi dan efisien dalam pengelolaan informasi. Dengan Perkembangan teknologi informasi telah memberikan peluang baru dan perubahan paradigma dalam penyelenggaraan pemerintahan. Sistem Informasi Konsultasi memungkinkan inspektorat untuk memanfaatkan teknologi ini untuk meningkatkan efisiensi, kolaborasi, dan akurasi dalam pelaksanaan tugasnya. Permasalahan yang timbul saat ini Inspektorat kabupaten musirawas seringkali dihadapkan pada volume data dan informasi yang besar terkait dengan berbagai kasus dan pemeriksaan. Manualnya pengelolaan informasi dapat menyulitkan inspektur untuk mengidentifikasi pola, tren, atau temuan penting, dan juga Dalam upaya meningkatkan efisiensi operasional, inspektorat mencari cara untuk mengotomatisasi proses-proses yang dapat diotomatisasi. Sistem Informasi Konsultasi menyediakan alat otomatisasi untuk tugas-tugas rutin, membebaskan waktu inspektur untuk fokus pada analisis dan evaluasi. Metode yang dilakukan untuk PKM kali ini ada 2 arah yang pertama yaitu pembuatan aplikasi sesuai dengan kebutuhan dari inspektorat kabupaten musirawas selanjutnya metode ke dua yaitu ceramah dan praktek untuk memberikan input kepada peserta dari inspektorat kabupaten musirawas dalam penggunaan sistem informasi yang telah dibuat. Hasil pengabdian kepada masyarakat ini menghasilkan aplikasi konsultasi online inspektorat daerah kabupaten musirawas. Dan dari tingat pemahaman peserta tentang penggunaan aplikasi tersebut sebesar 90%.