Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi

Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek dan Persepsi Harga Terhadap Minat Beli Smartphone Samsung Seri Galaxy Pada Pengunjung Pusat Grosir Cililitan (PGC) Ahmad Rojikun
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol 3, No 2 (2022): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v3i2.1189

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek, Persepsi Harga terhadap Minat Beli Smartphone Samsung Seri Galaxy Pada pengunjung Pusat Grosir Cililitan (PGC). Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Sumber data yang digunakan terdiri dari data primer yaitu data yang diperoleh berjumlah 100 orang. Pengujian dilakukan dengan menggunakan bantuan SPSS 22. Hasil yang didapat dari penelitan ini menunjukkan bahwa secara simultan Kualitas Produk, Citra Merek, Persepsi Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli Pusat Grosir Cililitan (PGC) Jakarta. Berdasarkan hasil uji parsial (uji t) dapat disimpulkan bahwa variabel Kualitas Produk mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Minat Beli karena nilai thitung (9,155) ttabel (1,6607) dengan signifikansi 0,000 0,05. Citra Merek juga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Minat Beli karena nilai thitung (1,912) ttabel (1,6607) dengan signifikansi 0,000 0,005. Dan Persepsi Harga juga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Minat Beli karena nilai thitung (5,173) ttabel (1,6607) dengan signifikansi 0,000 0,005. Variabel Kualitas Produk, Citra Merek memiliki pengaruh yang dominan yaitu sebesar 0,443 dan 0,125 dibanding dengan Persepsi Harga yang hanya sebesar 0,478. Nilai Adjusted R-Square yang diperoleh adalah sebesar 0,82 menunjukkan sekitar 82% variabel Y (minat beli) dapat dijelaskan oleh variabel Kualitas Produk (X1) Citra Merek (X2) Persepsi Harga (X3). Atau secara praktis dapat dikatakan bahwa kontribusi Kualitas Produk Citra Merek dan Persepsi Harga terhadap variabel Minat Beli adalah 82%.
Pengaruh Target Market, Positioning dan Promotion terhadap Keputusan Pembelian di CV.Maestro Ahmad Darda; Ahmad Rojikun
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol 4, No 1 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i1.1389

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh target market terhadap keputusan pembelian, mengetahui pengaruh positioning terhadap keputusan pembelian dan mengetahui pengaruh promotion terhadap keputusan pembelian. Selain itu juga mengetahui pengaruh target market, positioning dan promotion secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian di CV. Maestro. Penelitian ini menggunakan sumber data primer dan sekunder yang diperoleh secara langsung dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 80 kepada responden. Metode pengambilan sampel adalah non probabilitas dengan teknik purposive sampling. Responden adalah laki-laki dan wanita. Metode penelitian menggunakan analisis deskriptif. Temuan dari penelitian ini adalah pertama, Target Market (X1) mempengaruhi Keputusan pembelian (Y) secara signifikan. Temuan kedua yang menyatakan bahwa Positioning berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian secara signifikan. Temuan ketiga menyatakan bahwa Promotion berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian secara signifikan. Dalam penelitian ini juga ditemukan bahwa Target Market (X1), Positioning (X2) , dan Promotion (X3)  secara serentak mempengaruhi Keputusan pembelian (Y) secara signifikan. 
Pengaruh Media Sosial Terhadap Omzet Penjualan Handphone di Outlet Gabe Cell Tangsel Ahmad Darda; Ahmad Rojikun
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol 4, No 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1832

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh media sosial terhadap omzet penjualan di outlet Gabe Cell Tangsel. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif eksplanatif dengan menggunakan survey sebagai alat pengambilan data yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana suatu variabel mempengaruhi variabel lainnya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan dan pengunjung outlet dengan jumlah 527 orang. Metode pengambilan sampel menggunakan metode non-probability sampling yaitu sampling jenuh karena mengambil sampel dari seluruh total populasi. Penilaian menggunakan skala Likert. Penelitian ini merupakan penelitian survei dimana data primer dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner, data sekunder dikumpulkan dari outlet Gabe Cell dan studi literatur. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis deskriptif dengan teknik analisis regresi linier sederhana Crosstab sebagai alat untuk menghitung apakah ada hubungan atau pengaruh antara media sosial terhadap omzet penjualan. Hasil uji  hipotesis dalam penelitian ini membuktikan bahwa media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap omzet penjualan dimana t hitung sebesar 6,708 lebih besar dari t tabel sebesar 1,990. Dari Adjusted R Square = 0,352 dapat dikatakan bahwa perubahan variabel dependen (Y) sebesar 35,2% dipengaruhi variabel X, sedangkan sisanya sebesar 64,8% disebabkan oleh faktor lain yang tidak terdapat dalam penelitian.Â