Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENJUALAN BAHAN BANGUNAN PADA TOKO UD RAJAWALI MAMASA Jumain Jumain; Akhmad Qashlim; Syarli Syarli
Journal Peqguruang: Conference Series Vol 2, No 1 (2020): Peqguruang, Volume 2, No.1, Mei 2020
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.117 KB) | DOI: 10.35329/jp.v2i1.946

Abstract

Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah menganalisa kebutuhan informasi dan merancang sistem basis data untuk meminimalkan kelemahan sistem yang ada dalam ruang lingkup penjualan, pembelian Bahan bangunan di UD RAJAWALI. Penulisan skripsi ini menggunakan 3 metode yaitu pencarian fakta, analisis dan perancangan. Pencarian fakta merupakan metode mencari fakta dari buku-buku dan internet sebagai landasan teori penulisan. Analisis merupakan metode survei dan wawancara untuk mendapatkan kebutuhan informasi. Metode perancangan meliputi perancangan konseptual, perancangan logikal dan perancangan fisikal. Dan untuk merancang aplikasinya, menggunakan metode perancangan software model waterfall. Hasil dari penulisan skripsi ini adalah suatu sistem basis data yang memenuhi kebutuhan dan terkomputerisasi sehingga semua transaksi saling terintegrasi. Kesimpulannya adalah sistem basis data memberikan efektivitas dan efisiensi waktu dan mengurangi kesalahan, memungkinkan eksekutif mendapatkan laporan dengan cepat dan akurat serta menjamin keamanan data dengan membatasi hak akses setiap karyawan.