Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PEMASARAN TENAGA KERJA INDONESIA BERBASIS WEB PADA PT. LAATANSA LINTAS INTERNASIONAL Wiwiek Nurkomala Dewi; Agus Sevtiana; Isep Saefullah
Jurnal Digit Vol 10, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i1.159

Abstract

Pencanangan program Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) menjadikan semakin lebar pintu gerbang untuk Tenaga Kerja Indonesia bekerja di luar negeri. PT. Laatansa Lintas Internasional sebagai salah satu perusahaan penyalur jasa Tenaga Kerja Indonesia harus memanfaatkan kemajuan teknologi ini dengan menerapkan penggunaan aplikasi yang mampu meningkatkan pelayanan yang ada pada perusahaan. Salah satu cara yang digunakan untuk meraih hal tersebut adalah dengan membuat sebuah “Sistem Informasi Pemasaran Tenaga Kerja Indonesia”. Analisa proses bisnis yang terjadi digambarkan dengan menggunakan flow map. Perancangan sistem dibuat menggunakan tools DFD berdasarkan data yang telah diperoleh. Aplikasi ini dibuat menggunakan Bahasa pemrograman PHP dengan memakai basis data MySQL. Sistem Informasi Pemasaran Tenaga Kerja Indonesia mampu mempermudah proses pendataan dan pengarsipan tenaga Kerja Indonesia. Dengan adanya aplikasi ini bagian marketing dapat bekerja lebih efektip dan efisien dalam memasarkan Tenaga Kerja Indonesia ke luar negeri. Pencarian data pada bagian legalisasi dokumen menjadi lebih mudah dan cepat. Data Tenaga Kerja Indonesia yang sudah dimasukan dapat menjadi database Tenaga Kerja Indonesia untuk wilayah cakupan PT. Laatansa Lintas Internasional yaitu wilayah CIAYUMAJAKUNING ( Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan ) serta Lampung. Kata kunci : Tenaga kerja Indonesia, Sistem Informasi, Pemasaran, berbasis web, PT LLI