Tristanti Tristanti
Yogyakarta State University

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Bank Sampah Di Dukuh Kragilan Gantiwarno Klaten Tristanti Tristanti; Annisa Ertin Arifianti
Journal of Millennial Community Vol 4, No 1 (2022): Maret
Publisher : Universitas Negeri Medan - Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jmic.v4i1.32914

Abstract

Program pemberdayaan ini bertujuan untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya mengurangi penggunaan sampah plastik yang dapat menyebabkan banjir. Pendekatan pprogram menggunakan metode tindakan yang diawali dengan membahas permasalahan pengelolaan sampah dan upaya pemberdayaan yang mengedepankan keterlibatan masyarakat secara langsung. Hasil dari program pemberdayaan ini menunjukkan bahwa dengan adanya program bank sampah dapat mengurangi perilaku masyarakat yang membuang sampah di sungai dan membakar sampah yang menyebabkan polusi udara serta mengganggu sistem pernapasan manusia. Selain itu, program pemberdayaan bagi masyarakat juga mampu menyadarkan masyarakat untuk mengurangi penggunaan sampah plastik.   
Pemberdayaan Perempuan Melalui Kelompok Wanita Tani Di Giritirto Gunungkidul Tristanti Tristanti; Puji Fauziah; Akhmad Rofiq; Arif Wijayanto
Journal of Millennial Community Vol 4, No 2 (2022): September
Publisher : Universitas Negeri Medan - Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jmic.v4i2.37912

Abstract

Pemberdayaan perempuan menjadi salah satu tujuan SDG’s desa, sehingga keberadaan perempuan menjadi penting untuk dilibatkan dalam berbagai bidang kehidupan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan a) tahapan pemberdayaan perempuan melalui kelompok wanita tani di Giritirto Gunungkidul, b) hasil pemberdayaan perempuan melalui Kelompok Wanita Tani (KWT) di Giritirto Gunungkidul.Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi penyajian data, reduksi data, dan penaikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik.Hasil penelitian menunjukkan bahwa a) tahapan dalam pemberdayaan perempuan meliputi penyadaran terhadap kelompok sasaran, perencanaan program pemberdayaan, pelaksanaan program dan evaluasi program. b) Hasil dari pemberdayaan perempuan adalah perempuan memiliki akses, partisipasi, kontrol dan manfaat dalam pengolahan perkebunan tembakau.