Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Sikap Pada Iklan Media Sosial Instagram dan Kesadaran Merek Terhadap Niat Pembelian Pada Generasi Y dan Z Iwan Mulyawan; Deddy Saefuloh; Hasna Wijaya; Wahyu Rafdinal
Jurnal Riset Bisnis dan Investasi Vol 6 No 3 (2020): Jurnal Riset Bisnis dan Investasi
Publisher : Jurnal Riset Bisnis dan Investasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35313/jrbi.v6i3.2248

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas iklan di Instagram dalam meningkatkan kesadaran merek dan niat pembelian produk untuk konsumen generasi Y dan Z. Selain itu penelitian ini juga membentuk model iklan yang efektif dalam meningkatkan kesadaran merek dan niat pembelian produk untuk konsumen generasi Y dan Z. Penelitian ini menggunakan sampel 200 pengguna aktif Instagram yang pernah membeli suatu produk melalui Instagram. Partial least square diterapkan untuk menguji hubungan antara niat pembelian, kesadaran merek, sikap, informatif, menghibur, gangguan, dan kredibilitas. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa iklan yang informatif dan menghibur dapat mempengaruhi kesadaran merek. Iklan yang kredibel, informatif, dan menghibur mempengaruhi niat pembelian. Penelitian ini memberikan manfaat bagi pelaku usaha dalam pememanfaatan platform sosial media Instagram, sebagai media iklan mereka sehingga investasi yang dihabiskan dapat menerima hasil yang diinginkan. Melalui temuan dari penelitian ini, para pelaku usaha dapat meningkatkan daya saingnya melalui pemanfaatan sosial media Instagram secara efektif.
Analisis Pengaruh Kesadaran Merek, Citra Merek, Persepsi Kualitas, dan Loyalitas Merek Terhadap Minat Beli Studi Kasus : Merek Nokia Tondi Sudayo; Deddy Saefuloh
Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar Vol 10 No 1 (2019): Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar
Publisher : Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (877.265 KB) | DOI: 10.35313/irwns.v10i1.1504

Abstract

Pengguna smartphone di Indonesia terus mengalami peningkatan. Tentuanya hal tersebut menjadi potensi besar bagi perusahaan smartphone. Namun hal tersebut berbanding terbalik dengan pangsa pasar Nokia yang mengalami penurunan drastis dalam beberapa tahun terakhir. Penurunan penjualan Nokia mengindikasikan menurunnya minat beli konsumen terhadap produk Nokia. Salah satu faktor yang mempengaruhi minat beli adalah pertimbangan merek. Sehingga minat pembelian terhadap suatu produk bersifat subyektif dan sangat dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak terlihat disebut ekuitas merek. Untuk itu, tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh antara dimensi ekuitas merek yang terdiri dari: kesadaran konsumen, citra merek, persepsi kualiatas dan loyalitas merek terhadap minat beli. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada 370 responden pengguna Nokia Android. Setelah itu, analisis data dengan metode Partial Least Square - Structural Equation Modeling(PLS-SEM) menggunakan aplikasi SmartPLS 3.0 untuk menguji hipotesis yang diajukan. Hasil penelitian menujukkan adanya pengaruh positif dari citra merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek terhadap terhadap minat beli. Sedangkan kesadaran merek tidak memiliki pegaruh terhadap minat beli. Hasil penelitian ini menjelaskan pengaruh dari variabel terkait beserta manajerial implikasinya.