Syatriawan Perdana Putra
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengaruh Faktor Kualitas Pelayanan Tenaga Administrasi Kesehatan Terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Sigerongan Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat Syatriawan Perdana Putra; Rahmawati Rahmawati; Muhamad Adnan; I Made Putu Sudiartha Hartawan
Jurnal Pendidik Indonesia (JPIn) Vol 4, No 2: Oktober 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Intan Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47165/jpin.v4i2.211

Abstract

Kepuasan merupakan suatu hal yang dapat memengaruhi harapan pelanggan, ketika pelanggan merasa puas maka akan menggunakan produk tersebut, dan ketika pelanggan merasa tidak puas maka pelanggan akan menuntut perbaikan atau komplain terhadap suatu produk tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui signifikansi pengaruh signifikan Reliability, Responsivennes, Assurance, Empaty dan Tangible Tenaga Administrasi Kesehatan terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Sigerongan Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini merupakan penelitian Observasional Analitik, yakni penelitian yang mencoba menggali persepsi pasien rawat jalan pada pelayanan kesehatan dengan jumlah populasi 15.259 dari total jumlah kunjungan dan menggunakan teknik pengambilan sampel dengan cara accidental sampling sejumlah 99 orang pasien yang menjadi responden. Pada penelitian ini menggunakan analisis Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Reliability, Responsiveness, Empathy Tenaga Administrasi Kesehatan memiliki pengaruh tidak signifikan terhadap Kepuasan Pasien. Sedangkan pada dimensi Assurance dan Tangible Tenaga Administrasi Kesehatan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Sigerongan Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat.
Analisis Faktor Eksternal yang Mempengaruhi Motivasi Kerja Karyawan Hotel Lombok Raya di Kota Mataram Syatriawan Perdana Putra; Haerul Amni
Jurnal Pendidik Indonesia (JPIn) Vol 4, No 1: April 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Intan Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47165/jpin.v4i1.220

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan dari variabel-variabel seperti kompensasi yang memadai, lingkungan kerja, pengawasan yang baik, penghargaan atas prestasi, status dan tanggung jawab, dan peraturan yang relevan terhadap motivasi kerja staf di Hotel Lombok Raya Kota Mataram. Selain itu juga bertujuan untuk mengidentifikasi faktor yang paling dominan mempengaruhi motivasi kerja staf di Hotel Lombok Raya Kota Mataram. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif dengan teknik populasi total yang melibatkan 66 staf Hotel Lombok Raya. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi yang memadai, lingkungan kerja, pengawasan yang baik, penghargaan atas prestasi, status dan tanggung jawab, dan peraturan terkait secara parsial dan simultan berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja. Ditemukan juga bahwa penghargaan atas prestasi merupakan faktor yang paling dominan mempengaruhi motivasi kerja staf di Hotel Lombok Raya Kota Mataram.
BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DISIPLIN KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PUSKESMAS SE KABUPATEN DOMPU Syatriawan Perdana Putra; Thatok Asmony; Mahyudin Nasir
JUPE : Jurnal Pendidikan Mandala Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (144.774 KB) | DOI: 10.36312/jupe.v1i1.141

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan mengetahui pengaruh secara simultan dari beberapa faktor yaitu: Keteladanan Pemimpin, Waskat, Ketegasan Pemimpin, Sanksi Hukuman serta mengetahui variabel yang memiliki pengaruh dominan terhadap disiplin kerja Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausalitas dan teknik sampling dengan menggunakan proposional random sampling sebanyak 76 Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu. Tehnik analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: keteladanan pemimpin, waskat, ketegasan pemimpin, dan sanksi hukuman secara parsial dan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja dan diketahui variabel keteladanan pemimpin yang dominan mempengaruhi disiplin kerja Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu