Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Al Abyadh

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL HURUF PADA ANAK USIA DINI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KOTAK PINTAR DI TK MUJAHADAH Basori Basori
Al-Abyadh Vol 3 No 2 (2020): Edisi Desember
Publisher : PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI STAI DINIYAH PEKANBARU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.537 KB)

Abstract

Jurnal ini bertujuan untuk mengetahui tentang peningkatan kemampuan mengenal huruf pada anak usia dini dengan menggunakan media kotak pintar. Media merupakan alat penyampai pesan dari pengiri kepada penerima dalam hal ini guru sebagai pengirim pesan dan siswa sebagai penerima pesan. Salah satu kegunaan dari media pembelajaran ini adalah untuk mengemas materi yang akan disajikan agar terlihat menarik sehingga anak dalam pembelajaran merasakan kenyamanan dan juga memudahkan siswa untuk menerima pembelajaran. Media kotak pintar dipilih dengan alasan merupakan media yang ramah lingkungan, murah dan juga efektif dalam penggunaannya. Media kotak pintar merupakan media yang berbentuk media kotak yang memiliki dua sisi yang didalam kotak berisikan gambar dan juga kata yang menjelaskan tentang gamba tersebut. Setelah dilakukan penelitan di TK Mujahadah media kotak pintar ini memiliki pengaruh yang signifikan untuk meningkatkan kemampuan mengenal huruf pada anak usia 5-6 tahun dengan hasil 98,25% itu artinya media kotak pintar ini memiliki kontribusi yang kuat dalam meningkatkan kemampuan mengenal huruf pada anak.
PENGGUNAAN APE SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK ANAK USIA DINI Basori Basori
Al-Abyadh Vol 4 No 1 (2021): Edisi Juni
Publisher : PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI STAI DINIYAH PEKANBARU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.707 KB)

Abstract

Jurnal ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan APE sebagai media pembelajaran untuk anak usia dini. APE merupakan alat permainan yang dirancang secara khusus oleh para pemangku kebijakan dengan tujuan dijadikan sebagai alat untuk membantu guru dalam menyampaikan materi pembelajaran yang nantinya dengan penggunaan aklat tersebut dapat meningkatkan pemehaman anak tentang materi dan mampu meningkatkan aspek perkembangan yang ada pada diri anak termasuk aspek bahasa, kognitif,fisik motorik,soial emosional, moral dan agama serta aspek perkembangan seninya. Adapun alat permainan edukatif yang sering diapakai untuk dijadikan sebagai media pembelajaran seperti balok cruissenaire jenis permainan yang mengembangkan kemampuan berhitung dan pengenalan bilangan, balok Blocdoss berbetuk balok bangunan untuk melatih koordinasi antara mata, tangan dan melatih emosi, Puzzle besar permainan ini untuk melatih anak mengenalhuruf, menumbuhkan gairah untuk belajar,dan meingkatkan daya konsentrasi, Kotak Alfabet kotak ini berisi huruf-huruf tujuannya untuk anak mengenal huruf, Kartu Lambang bilangan digunakan untuk mengenalkan lambang atau model bilangan, Kartu pasangan, dan Lotto Warna.
CURICULUM ASESSMENT TRAINING DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN GURU TENTANG PENILAIAN PERKEMBANGAN ANAK USIA DINI Renny Rahmalia; Hanny Rufaidah Damra; Basori Basori; Shanti Nur Aishah
Al-Abyadh Vol 5 No 1 (2022): Edisi Juni
Publisher : PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI STAI DINIYAH PEKANBARU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46781/al-abyadh.v5i1.506

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh “pelatihan CAT (Curiculum Asessment Training) dalam meningkatkan pengetahuan guru tentang penilaian perkembangan anak usia dini”. Pengumpulan data menggunakan observasi dan skala Guttman tentang pengetahuan guru dalam memahami penilaian perkembangan anak usia dini. Analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif dengan uji Wilcoxon dan analisis kualitatif untuk mendeskripsikan pengaruh “pelatihan CAT (Curiculum Asessment Training) dalam meningkatkan pengetahuan guru tentang penilaian perkembangan anak usia dini”. Hasil dan kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa “pelatihan Cat (Curiculum Asessment Training) terbukti dapat meningkatkan pengetahuan guru tentang penilaian perkembangan anak usia dini dengan ditunjukkan nilai uji signifikansi (p) value (Asymp. Sig 2 tailed) nilai Z sebesar -2.495 sebesar 0.01dimana kurang dari 0.05 (p<0.05). Adapun bentuk pengaruhnya adalah positif, yang artinya ketika guru mendapatkan pelatihan “Cat (Curiculum Asessment Training)” maka guru akan mendapatkan perubahan yang positif terkait pengetahuannya tentang penilaian perkembangan anak usia dini.