Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Disiplin dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. PLN (Persero) Pusdiklat Pasar Minggu Jakarta Selatan Rima Handayani; Silvia Oktapiani
Jurnal Multidisiplin Madani Vol. 1 No. 3 (2021): Desember 2021
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.172 KB) | DOI: 10.55927/mudima.v1i3.46

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi disiplin kerja, lingkungan kerja dan kinerja karyawan pada PT. PLN (PERSERO), PUSDIKLAT (Pusat Pendidikan dan Pelatihan) Pasar Minggu Jakarta Selatan. Penelian bersifat asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 67 responden. Teknik pengumpulan data dengan cara menyebar kuisioner, dan teknik analisis data dengan uji validitas, reliabilitas uji asumsi klasik, analisis linier sederhana, analisis regresi berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji hipotesis, uji F dan uji ℎ . Hasil penelitian sebagai berikut : Secara bersama-sama terdapat pengaruh antara disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (PERSERO) PUSDIKLAT (Pusat Pendidikan dan Pelatihan) Pasar Minggu Jakarta Selatan. Hal ini dapat dibuktikan dari persamaan regresi linier berganda yaitu Y = 4,940 + 1,073 X1 – 0,150 X2, nilai koefisien korelasi sebesar 0,958, nilai determinasi 91,7% dan nilai Fhitung 353,926 > Ftabel 3,13 dengan signifikansi 0,000 < 0,050. dengan demikian keputusan yang diambil Ho ditolak dan Ha diterima. Yang berarti variabel disiplin dan lingkungan kerja mampu mempengaruhi variabel kinerja karyawan, diperoleh nilai koefisien determinasi atau R square sebesar 0,917 atau 91,7%. Variabel terikat yaitu kinerja karyawan variasianya dapat dijelaskan oleh variabel disiplin kerja (X₁ ) dan lingkungan kerja (X₂ ) dan sisanya sebesar 8,3% dijelaskan diluar variabel yang digunakan.