Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PERAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PEMBERDAYAAN UMKM ORANG ASLI PAPUA (OAP) DI KABUPATEN BIAK NUMFOR Salehuddin Salehuddin; Rani Maswati; Samar Samar
JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan Vol 5, No 4 (2021): JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
Publisher : Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jisip.v5i4.2617

Abstract

Peran pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat sangat dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pemerintah dalam pemberdayaan UMKM masyarakat adat Papua di Kabupaten Biak Numfor. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Dalam upaya menghadirkan pemahaman yang komprehensif, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik-teknik yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi; observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran pemerintah dalam pemberdayaan UMKM masyarakat asli Papua di Kabupaten Biak Numfor adalah melalui pelatihan, bantuan modal usaha, bantuan promosi dan pemasaran, serta bantuan alat produksi. Faktor penghambat dalam pemberdayaan UMKM masyarakat asli Papua di Kabupaten Biak Numfor adalah kurangnya pengetahuan kewirausahaan dan kurangnya sarana dan prasarana.
KINERJA KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROSES BELAJAR MENGAJAR PADA SMP NEGERI 1 BIAK TIMUR KABUPATEN BIAK NUMFOR Djamil Hasim; Diana Diana; Samar Samar
Gema Kampus IISIP YAPIS Biak Vol 18 No 1 (2023): "Gema Kampus" IISIP YAPIS Biak
Publisher : IISIP YAPIS BIak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52049/gemakampus.v18i1.298

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja kepala sekolah dalam meningkatkan proses belajar mengajar pada SMP Negeri 1 Biak Timur Kabupaten Biak Numfor. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru-guru, dan pegawai tata usaha SMP Negeri 1 Biak Timur. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman (Moleong, 2010), yakni reduksi data yaitu peneliti menggunakan seluruh data hasil penelitian dan memilih data yang berkaitan dengan fokus penelitian, penyajian data yaitu peneliti mengorganisir informasi secara sistematis agar lebih mudah untuk menarik sebuah kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja kepala sekolah dalam meningkatkan proses belajar mengajar di SMP Negeri 1 Biak Timur terlihat belum optimal, hal ini terlihat dari indikatornya seperti otoritas dan wewenang, efektif dan efisiensi, kedisiplinan, dan insiatif masih perlu dilakukan peningkatan kualias dan tanggungjawab serta kerjasama yang baik kepada guru yang ada untuk mencapai proses yang diinginkan sehingga insiatif atau ide bisa dikembangkan dalam meningkatkan proses belajar mengajar.