Selvistika Suryanti Busri
Universitas Flores

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS KOEFISIEN GESEK KINETIS BENDA DI BIDANG MIRING MENGGUNAKAN VIDEO TRACKER Florentina Andriani; Selvistika Suryanti Busri; Wilhelmina Rande; Yohana Melci Joni; Richardo Barry Astro
OPTIKA: Jurnal Pendidikan Fisika Vol. 5 No. 1 (2021): OPTIKA: Jurnal Pendidikan Fisika
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/optika.v5i1.980

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai koefisien gesek kinetis pada dua buah balok kayu, dengan panjang m1= 8 cm, lebar = 4 cm, dan tingginya = 5 cm dan m2 : panjang = 5 cm, lebar = 4 cm dan tingginya = 3 cm terhadap landasan kayu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Eksperimen ini dilaksanakan pada April 2020 bertempat di rumah peneliti, jalan Sam Ratulangi Ende. Permukaan dan panjang bidang miring dibuat konstan, dengan sudut kemiringan bidang yang dapat diatur. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah koefisien gesek kinetis dan variabel bebasnya adalah video tracker Eksperimen menggunakan variasi sudut kemiringan 26º, 28º, dan 30º. Penentuan nilai koefisien gesek kinetis dilakukan dengan cara mengamati luncuran benda dari puncak bidang miring yang didokumentasikan dalam bentuk video. Selanjutnya video dianalisis menggunakan aplikasi Tracker. Tracker merupakan aplikasi yang mampu melakukan pelacakkan pada gerak suatu objek sehingga dapat diperoleh informasi yang dibutuhkan dalam analisis pada suatu peristiwa gerak. Data hasil analysis video ditampilkan dalam bentuk grafik kecepatan terhadap waktu. Metode tracking terbukti memberikan hasil pengukuran yang konsisten sehingga dapat dintegrasikan dalam penentuan koefisien gesek kinetisdan eksperimen kinematika lainnya. Koefisien gesek kinetis antara balok kayu terhadaplandasan papan kayu pada eksperimen ini diperoleh nilai pada balok m1 sebesar 0,3341 dan balok m2 sebesar 0,3561.
Profil Aktivitas dan Hasil Belajar IPA Siswa Melalui Belajar dari Rumah pada Masa Pandemi Covid-19 di Sekolah Menengah Pertama Selvistika Suryanti Busri; Adrianus Nasar; Yasinta Embu Ika
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2022): April Pages 1601- 3200
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (844.562 KB) | DOI: 10.31004/edukatif.v4i2.1859

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil aktivitas belajar IPA dan profil hasil belajar IPA melalui belajar dari rumah pada siswa kelas VIII SMPN 7 Nangapanda pada masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian ini adalah ex-post facto dengan pendekatannya deskriptif kuantitatif. Subjek pada penelitian ini berjumlah 26 siswa kelas VIII di SMPN 7 Nangapanda. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan sіmple random samplіng. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik angket untuk aktivitas belajar dan teknik dokumentasi untuk hasil belajar. Analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Profil aktivitas belajar IPA melalui belajar dari rumah pada siswa kelas VIII SMPN 7 Nangapanda pada masa pandemi Covid-19 tahun pelajaran 2021/2022 adalah 96% berada pada kualifikasi aktif dan 4% berada pada kualifikasi cukup aktif; 2) Profil hasil belajar IPA melalui belajar dari rumah pada siswa kelas VIII SMPN 7 Nangapanda pada masa pandemi Covid-19 tahun pelajaran 2021/2022 adalah siswa yang berpersentase 54% dengan kualifikasi hasil belajar baik dan siswa berpersentase 46% dengan kualifikasi hasil belajar sangat baik.