Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perencanaan Lean Manufacturing Untuk Mengurangi Pemborosan Menggunakan Metode VSM Pada PT Y Indonesia Siti Aisyah
Jurnal Optimasi Teknik Industri (JOTI) Vol 2, No 2 (2020)
Publisher : Teknik Industri Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/joti.v2i2.4096

Abstract

PT Y Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang otomotif khususnya spark plug (busi) dan plug cap. Perusahaan berupaya untuk meningkatkan produktifitas dengan cara mengurangi pemborosan yang terjadi. Untuk mengetahui pemborosan yang ada pada PT Y Indonesia dilakukan penelitian dengan menggunakan metode Value Stream Mapping (VSM). Data awsal pemborosan didapatkan dari kuesioner yang diberikan kepada 3 orang yang mempunyai kapabilitas untuk menjawab pertanyaan yang ada. Dari hasil perhitungan yang didapat maka pemborosan di proses produksi yang didapatkan berdasarkan kegiatan yang bernilai tambah (VA) sebesar 4%, lalu untuk NNVA mendapatkan persentase sebesar 10% dan untuk kegiatan yang tidak memberikan nilai tambah (NVA) mendapatkan persentase sebesar 86%. Penyebab tingginya persentas kegiatan yang tidak memiliki nilai tambah adalah akibat delay yang telalu lama pada saat proses produksi. Berdasarkan hasil diatas maka perusahaan memerlukan tindakan yang tepat untuk mengurangi delay yang terjadi pada saat proses produksi dengan melakukan pengawasan berkala pada saat proses produksi sedang berlangsung dan melakukan brainstorming untuk meningkatkan produktifitas operator.