Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PEMBELIAN PADA CV.CIMANGGIS JAYA DEPOK Ibnu Rusdi; Ade Sri Mulyani; Inna Herlina
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 5 No 2 (2020): Mei
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Today the rapid development of information technology has a very important role for any company in preparing and processing data. Computer information technology of a set consisting of hardware and software for data processing which can provide any information required and will increase effectiveness, productivity, and efficiency of a company. CV. Cimanggis Jaya is a company range in the field of repair and maintenance services and trading motor vehicle spare parts of motorcycles and cars. In the purchase, calculation of purchases is manually so it can cause the occurrence of human errors. In search and checking data items takes a long time so it is not effective, and if the employee wants to make a purchase report often occur errors. These problems can be avoided by using a computerized system, by making a purchase application program that can speed in completing the work and the company produced accurate data at a faster time.
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP MINAT BELI SUSU IBU HAMIL Ade Sri Mulyani; Kasmanto Miharja
Jurnal Akrab Juara Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Yayasan Akrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tingginya intensitas persaingan dalam industri susu menyebabkan konsumen dihadapkan pada berbagai jenis susu gizi untuk wanita hamil dengan berbagai variasi, merek, kemasan, dan kualitas. Sekarang ada juga banyak perusahaan nutrisi yang akan fokus pada kesehatan anak-anak, orang dewasa dan manula. Dalam hal ini, produk susu yang berkembang sangat pesat adalah pengembangan produk gizi ibu hamil yang selalu berinovasi. Setiap produk memiliki kelebihan dan kekurangan sehingga dalam hal ini perusahaan susu harus memiliki strategi yang baik sehingga konsumen lebih diterima dengan produk tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksplanatif karena peneliti ingin menjelaskan hubungan antara variabel kualitas produk dan persepsi harga minat beli melalui pengujian hipotesis. Setelah menghitung dan menguji hipotesis diketahui bahwa kualitas produk dan persepsi harga secara bersama-sama memiliki pengaruh positif terhadap minat beli konsumen. Semakin tinggi kualitas produk dan persepsi harga di mata konsumen, minat beli konsumen juga akan meningkat.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PEMBIAYAAN MUDHARABAH PADA KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH BERKAH MADANI Ibnu Rusdi; Ade Sri Mulyani; Khalina Arfina
Jurnal Akrab Juara Vol 6 No 2 (2021)
Publisher : Yayasan Akrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam era globalisasi sekarang ini, teknologi informasi melaju dengan cepatnya. Adapun komputer yang merupakan peralatan yang diciptakan untuk mempermudah pekerjaan manusia, saat mencapai kemajuan baik di dalam pembuatan hardware maupun software. Koperasi Jasa Keuangan Syariah Berkah Madani membutukan sekali adanya suatu sistem informasi yang menunjang dan memberikan pelayanan yang memuaskan bagi para nasabah. Untuk itulah penulis mencoba membuat penelitian mengenai sistem pembiayaan mudharabah pada KJKS Berkah Madani yang sampai saat ini belum terkomputerisasi. Pada saat ini KJKS Berkah Madani berupa koperasi yang bergerak dalam bidang jasa keuangan. Sistem yang ada pada KJKS Berkah Madani ini masih dilakukan secara manual, mulai dari pencatatan nasabah yang melakukan pembiayaan, sampai penyimpanan data-data lainnya yang berhubungan dengan proses pembiayaan hingga sampai pembuatan laporan, sehingga memungkinkan pada saat proses berlangsung terjadi kesalahan dalam pencatatan, kurang akuratnya laporan yang dibuat dan keterlambatan dalam pencarian data yang diperlukan. Perancangan sistem informasi ini merupakan solusi yang terbaik untuk memecahkan permasalahan yang ada pada koperasi ini, serta dengan sistem yang terkomputerisasi dapat tercapai suatu kegiatan yang efektif dan efisien dalam menunjang aktifitas pada koperasi sehingga lebih kondusif dibanding dengan sistem terdahulu.
ANALISA LAPORAN KEUANGAN DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN MENGGUNAKAN ZAHIR ACCOUNTING VERSI 5.1 PADA TOKO ROTI Ade Sri Mulyani; Kasmanto Miharja
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 7 No 3 (2022): Agustus
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58487/akrabjuara.v7i3.1863

Abstract

Teknologi yang terus berkembang sangat mempengaruhi kegiatan perusahaan-perusahaan dalam mengelola data akuntansi yang mereka miliki sehingga dapat diambil keputusan yang tepat terhadap keberlangsungan usaha mereka . Salah satunya adalah Toko Roti dimana dalam mengolah atau menyusun laporan keuangan masih melakukan secara manual dimana setiap tejadi transaksi semua dicatat dalam sebuah buku, semua transaksi yang terjadi selama 1 bulan akan direkap disetiap akhir bulan dengan mengelompokkan transaksi sejenis sehingga didapat saldo masing-masing transaksi kemudian Menyusun laporan keuangan Laba-rugi dengan membandingkan hasil penjualan dengan biaya-biaya yang ada, hal ini sangat berpengaruh terhadap Analisa laporan keuangan. Untuk itu Pengolahan data akuntansi pada Toko Roti dilakukan dengan menggunakan software Zahir Accounting Versi 5.1 dimana memiliki banyak keunggulan, diantaranya efisiensi waktu pengerjaan akuntansi, meminimalisir kesalahan dalam perhitungan, hemat tenaga dan biaya operasi. Dengan menggunakan Zahir Accounting Analisa terhadap laporan keuangan dapat dilakukan secara cepat untuk menentukan suatu keputusan karena pada zahir Accounting menyajikan grafik Analisa laporan keuangan sehingga siapapun dapat melakukan Analisa terhadap laporan keuangan tanpa harus melakukan perhitungan dengan berbagai rumus. Salah satu grafik menampilkan kemapuan perusahaan untuk menjamin jumlah hutang lancar dengan aktiva lancar (Current Ratio) dimana dapat diketahui bahwa jumlah hutang lancar sebesar Rp. 1 dapat di jamin dengan aktiva lancar sebesar Rp. 233. Suatu kondisi yang sangat baik.
ANALISA BENEFIT COST RATIO DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN PADA USAHA MINUMAN DEPOK Kasmanto Miharja; Ade Sri Mulyani
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 6 No 5 (2021)
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak faktor yang dapat menjadi penentu keberhasilan suatu usaha dalam menjalankan kegiatan usahanya salah satunya dalam hal mengelola keuangan perusahaan. Dimana keuangan perusahaan tersebut pada setiap akhir periode menyusun laporan keuangan sehingga dari laporan keuangan tersebut dapar dilakukan suatu Analisa dalam menentukan keputusan yang tepat terhadap perusahaan. Usaha Minuman Depok dalam menjalankan usahanya belum menerapkan proses pencatatan akuntansi yang benar sehingga secara tidak sadar hal tersebut akan berdampak terhadap kelangsungan Usahanya dan keputusan yang diambil akan menjadi kurang tepat. Adapun Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sebuah Usaha Minuman Depok dalam menjalankan usahanya dalam hal penyusunan laporan keuangan sehingga dapat dilakukan Analisa yang tepat dalam mengambil keputusan apakah usaha Minuman Depok ini layak untuk dilanjutkan atau tidak. Setelah dilakukan penelitian dan hasil penelitian di olah dan dibentuk laporan keuangan Laba-Rugi, Perubahan Modal dan Neraca yang kemudian dilakukan Analisa terhadap laporan Laba Rugi Usaha Minuman Depok ini layak untuk dilanjutkan karena berdasarkan laporan laba rugi tersebut perusahaan memperoleh laba yang cukup baik dengan jumlah penjualan pada bukan Maret 2021 sebanyak 2.300 Cup dengan break event point pada penjulan 808 Cup dengan Benefit Cost Ratio (B/C) 1,39 > 1 yang artinya Usaha Minuman Depok ini layak untuk dilanjutkan.