Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGARUH RISK ATTITUDES TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN MELALUI KEPUTUSAN PENEMPATAN MODAL KERJA (Studi Pada Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Pulau Lombok) Siti Aisyah Hidayati; Sri Wahyulina; Harmi Widiana
Distribusi - Journal of Management and Business Vol. 5 No. 1 (2017): Distribusi, Maret 2017
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/distribusi.v5i1.16

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: 1) pengaruh risk attitudes terhadap keputusan penempatan dana untuk modal kerja pada UKM, 2) pengaruh risk attitudes terhadap kinerja perusahaan pada UKM, 3) pengaruh keputusan penempatan dana untuk modal kerja terhadap kinerja perusahaan pada UKM, dan 4) pengaruh risk attitudes terhadap kinerja perusahaan melalui keputusan penempatan dana untuk modal kerja pada UKM.Populasi penelitian adalah semua UKM di Pulau Lombok. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan non probability sampling, yaitu menggunakan judgment sampling. Sampel yang diambil UKM yang bergerak pada industri gerabah dan sudah melakukan ekspor. Responden penelitian ini manajer sekaligus pemilik UKM.  Metode analisis data yang digunakan Generalized Structured Component Analysis.Hasil penelitian menunjukkan risk attitudes berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan melalui keputusan investasi penempatan dana untuk modal kerja. Selain itu juga bisa dikatakan bahwa secara psikologis manajer sekaligus pemilik UKM rasional dalam pengambilan keputusan investasi (penempatan dana untuk modal kerja). Hal ini dilatarbelakangi oleh sebagian besar manajer sekaligus pemilik UKM laki-laki, berusia masih produktif dan berpengalaman dibidangnya lebih dari 10 tahun.Kata Kunci: risk attitudes, modal kerja, kinerja perusahaan
PENDAMPINGAN PASANGAN RAMAH ANAK (PARANA) DALAM RANGKA PEMBENTUKAN GENERASI EMAS NTB (GEN) DI PROVINSI NTB Rosiady Husaenie Sayuti; Khaerul Anwar; Siti Aisyah Hidayati
Jurnal Abdi Insani Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Abdi Insani
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/abdiinsani.v8i2.402

Abstract

Kualitas sumber daya manusia di provinsi NTB masih tertinggal dibandingkan beberapa provinsi lain. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) menunjukkan angka stunting (pendek) di provinsi NTB sebesar 48,3% (2010) dan merupakan tertinggi kedua di Indonesia. Tahun 2018 prevalensi stunting di NTB menurun menjadi 33,49 %, dan tetap menjadi masalah kesehatan masyarakat. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk mendukung percepatan penanggulangan stunting di provinsi Nusa Tenggara Barat melalui program Generasi Emas NTB (GEN). Program Generasi Emas NTB menggunakan pendekatan pemberdayaan keluarga, melalui pembentukan keluarga atau Pasangan Ramah Anak (PARANA). Pembentukan PARANA melalui serangkaian tahapan mulai Pra Intervensi, intervensi dan evaluasi. Dalam implementasinya, pembentukan PARANA dilakukan dengan metode “pendampingan keluarga” atau mentoring oleh Kader dan Bidan desa yang terlatih. Proses pendampingan dilakukan dengan kunjungan rumah dan melalui kelompok belajar atau kelas ibu. Pendampingan PARANA bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan sasaran dalam pengasuhan anak sehingga anak tumbuh dan berkembang dengan baik. Pada akhir periode 1000 Hari Pertama Kehidupan, dilakukan penilaian terhadap pasangan, dan yang memenuhi syarat “ramah anak” diberikan Sertifikat PARANA. Kegiatan pendampingan PARANA telah dilaksanakan di 100 Desa/ Kelurahan se-NTB tahun 2017-2018, dengan sasaran sebanyak 8.366 pasangan. Pada akhir 2020 dilaksanakan sertifikasi PARANA di seluruh Kabupaten/Kota se-NTB. Dari 2.456 pasangan yang disertifikasi, sebanyak 1.705 pasangan atau 69,42 % termasuk kategori “Ramah Anak”
DETERMINAN AKUNTABILITAS LAPORAN KEUANGAN YAYASAN PONDOK PESANTREN Amnaniwati; Siti Aisyah Hidayati; Ahmad Rifai
JURNAL SOSIAL EKONOMI DAN HUMANIORA Vol. 8 No. 3 (2022): JURNAL SOSIAL EKONOMI DAN HUMANIORA
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.723 KB)

Abstract

The research was conducted to analyze the effect of trust, transformational leadership, human resource competency and internal control systems on financial reporting accountability. The population and research sample are members who are members of the working group of the Madrasah aliyah Nahdlatul Wathan Central Lombok. This research is a quantitative research with data processing methods using IBM SPSS Statistics25. The results of the study show that trust, transformational leadership and human resource competence do not affect the accountability of Islamic boarding schools' financial reports. In contrast to the internal control system which affects the accountability of financial reports.
Analisis dan Identifikasi Hygiene Factors dan Pengaruhnya terhadap Kepuasan Kerja pada Mitra Kerja PT. PLN UIP Nusa Tenggara Embun Suryani; Sri Wahyulina; Siti Aisyah Hidayati
JURNAL SOSIAL EKONOMI DAN HUMANIORA Vol. 6 No. 1 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI DAN HUMANIORA
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.213 KB)

Abstract

This study aims to identify hygiene factors and analyze their effects on job satisfaction. The data collection method in this study is a survey method, using a questionnaire as a data collection tool. The population in this study were all employees at the staff level and executors/non-staff of PT. PLN UIP Nusra consists of PT. PP Wartsila, PT. Hydro Techno Utama, and PT. Purnama Indonesia. Employees at the staff and executive/non-staff level are 75 people. At the same time, the determination of the sample is done by using accidental sampling method with a total sample of 50 people. The research variables consist of independent variables in the form of dimensions of hygiene factors and the dependent variable in the form of job satisfaction. Data analysis procedures in this study were divided into three stages, namely: 1) Conducting an importance-performance; 2) analysis (IPA) on the dimensions of hygiene factorsConducting analysis Crosstabs (cross table); 3) Conducting multiple regression analyzes. The results of data analysis showed that overall the quality performance of the dimension hygiene factors was in a proper category. Then, an analysis of the level of employee job satisfaction shows that the employees of PT. PLN UIP Nusra shows job satisfaction. Meanwhile, the results of multiple linear regression analysis showed that the variable hygiene factors and motivating factors had a positive and significant effect on the level of employee job satisfaction at PT. PLN UIP Nusra.