Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

STUDI KASUS TINGKAT MOTIVASI SISWA SMK TERHADAP PEMBELAJARAN IPA DI SEKOLAH Sanimah Sanimah; Sri Wahyuni; Imelda Wardani Lambe
JURNAL INOVASI PENDIDIKAN DAN SAINS Vol 2 No 3 (2021): Desember
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Nahdlatul Wathan Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (674.121 KB) | DOI: 10.51673/jips.v2i3.699

Abstract

Mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di Sekolah Menengah Kejuruan termasuk ke dalam kelompok mata pelajaran adaptif, yakni kelompok mata pelajaran yang berperan sebagai penunjang bagi pencapaian kompetensi keahlian atau mata pelajaran produktif. Penelitian studi kasus ini bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang tingkat motivasi siswa dalam mempelajari IPA di SMK. Penelitian ini melibatkan subjek sebanyak 30 orang siswa program keahlian Teknik Sepeda Motor di salah satu SMK Swasta di Kecamatan Stabat. Data dijaring melalui angket siswa. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran IPA menunjang penguasaan kompetensi keahlian sehingga motivasi belajar siswa menjadi tinggi. Dari hasil pengolahan data diperoleh persentase tingkat motivasi siswa dalam pembelajaran IPA mencapai 82,9%. Artinya, motivasi siswa dalam pembelajaran IPA termasuk ke dalam kategori baik sekali. Berdasarkan hasil temuan maka diperlukan tindak lanjut pengembangan metode pembelajaran yang tepat untuk mengintegrasikan keterampilan IPA dengan mata pelajaran produktif untuk meningkatkan hasil belajar siswa
PEMBERIAN MOTIVASI DARING LANJUT PENDIDIKAN KE PERGURUAN TINGGI TERHADAP SISWA SMA/SMK PADA MASA PANDEMI DI KELURAHAN DENDANG Sanimah; Imelda Wardani Rambe; Sri Wahyuni
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2: Juli 2021
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v1i2.49

Abstract

: Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan motivasi secara daring kepada siswa SMA/SMK yang tinggal di Kelurahan Dendang agar melanjutkan melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi di tengah masalah pandemic covid-19. Subjek pengabdian ini adalah siswa kelas XII SMA/SMK di Kelurahan Dendang Tirta sebanyak 32 orang yang diambil secara purvosivesampling melalui undnagan e-brosur. Setelah pelaksanaan kegiatan pengabdian maka dilanjutkan dengan metode survey untuk menjaring data peserta yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi. Data peserta dianalisis secara deskriptif kuatitatiif dan didapatkan ahsil 56,25% peserta melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kegiatan kegiatan pemberian motivasi dikategorikan cukup berhasil.
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MAN PADA MATA PELAJARAN FISIKA DI SEKOLAH ( STUDI PADA SISWA KELAS XI DI BIMBINGAN PENA PELAJAR ) sanimah sanimah; sri wahyuni
PASCAL (Journal of Physics and Science Learning) Vol 6, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan berpikir kritis merupakan aspek yang sangat penting yang harus dimiliki oleh siswa dalam pembelajaran fisika, terutama dalam memecahkan permasalahan-permasalan yang membutuhkan alternatif pemecahan yang lebih mendalam. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan berpikir kritis siswa kelas XI MAN di Bimbingan Pena Pelajar pada mata pelajaran fisika di sekolah. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MAN di Bimbingan Pena Pelajar yang bersekolah di tempat yang sama dengan jumlah subjek 20 siswa. Teknik pengambilan data dengan angket kemampuan berpikir kritis siswa yang dikembangkan dengan framework Norris – Ennis. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan berpikir kritis pada indikator melakukan tanya jawab merupakan indicator paling tinggi yang dimiliki siswa dengan persentase 95%. Sedangkan terdapat nilai yang hampir sama pada indikator mengumpulkan informasi dan menilai kredibilitas sumber sehingga indicator ini dapat dikatakan pada tingkat sedang. Indicator Kemampuan berpikir kritis terendah yang dimiliki siswa terdapat pada indicator ke 4 yaitu menilai informasi dengan persentase terendah 25%. Kata kunci: kemampuan berpikir kritis, siswa MAN, matapelajaran Fisika
ANALISIS KESULITAN BELAJAR SISWA POKOK BAHASAN BANGUN DATAR DI ERA COVID-19 SISWAKELAS VI SDNEGERI 050656 STABAT Apri Putriana Br Sinaga; Silvia Harleni; Sanimah Sanimah
Jurnal Serunai Matematika Vol 13, No 2 (2021): JURNAL SERUNAI MATEMATIKA (JSM) Edisi : Oktober 2021
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37755/jsm.v13i2.435

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan belajar siswa dalam menyelesaikan soal matematika pokok bahasan bangun datar di era covid-19 siswa kelas VI SD Negeri 050656 Stabat tahun pelajaran 2020/2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dimana subjek terdiri dari siswa kelas VI SD  Negeri 050656 Stabat dan Guru kelas VI itu sendiri. Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara, angket dan tes. Data yang terkumpul dianalisis dengan 3 tahapan yaitu tahap reduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan.  Dari analisis data makadiperoleh kesimpulan dari penelitian ini yaitu : Dari permbahasan yang telah dijelaskan di bab IV sebelumnya maka dapat disimpulkan bahwa siswa kelas VI SD NEGERI 050656 Stabat Tahun Pelajaran 2020/2021 mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal matematika pokok bahasan bangun datar melalui pembelajaran daring di era covid-19. Kesulitan belajar siswa meliputi : 1).kelemahan dalam menghitung, 2) kesulitan dalam mentransfer pengetahuan, 3)Kesulitan dalam bahasa dalam membaca matematika, 4) Kesulitan dalam presepsi visual, 5)Kesulitan mengenal dan memahami matematika. 
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER) DENGAN MEDIA KOTAK MATRIKS TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI 1 SELESAI Agustina Kurnia; Silvia Harleni; Sanimah M.Pd
Serunai : Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol 6, No 2 (2020): JURNAL SERUNAI ILMIAH DAN ILMU PENDIDIKAN
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37755/sjip.v6i2.299

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Heads Together) dengan media kotak matriks terhadap kemampuan pemahaman konsep matematika siswa. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Selesai Tahun Pelajaran 2019/2020. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu (quasi experimental). Desain penelitian ini adalah Pretest-Posttest Control Group Design. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah kelas XI IPA 3 yang berjumlah 32 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 4 yang berjumlah 30 siswa sebagai kelas kontol. Teknik  sampling yang digunakan adalah Simple Random Sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes kemampuan pemahaman konsep matematika siswa berbentuk uraian sebanyak 4 soal. Uji prasyarat yang digunakan adalah uji Liliefors untuk menguji normalitas data, sedangkan uji fisher untuk menguji homogenitas data. Berdasarkan hasil uji normalitas diperoleh bahwa kedua populasi  berdistribusi normal. Sedangkan hasil uji homogenitas diperoleh bahwa kedua populasi homogen (sama). Berdasarkan hasil penelitian mengungkapkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Head Together) dengan media kotak matriks sangat berpengaruh terhadap kemampuan pemahaman konsep matematika siswa. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata kelas eksperimen adalah sebesar 73,63 dan nilai rata-rata kelas kontrol adalah sebesar 50,23. Terdapat  pengaruh yang signifikan antara pembelajaran kooperatif tipe NHT terhadap pemahaman konsep matematika siswa yang dapat dilihat dari hasil perhitungan analisis data yang menggunakan uji-t dengan nilai thitung > ttabel (4,499 > 1,671) dengan derajat kebebasan (db) = 60, dengan taraf signifikan 0,05. Dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima, yang artinya rata-rata pemahaman konsep matematika siswa pada kelas eksperimen lebih besar dari rata-rata pemahaman konsep matematika siswa pada kelas kontrol. Hal  ini berarti terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe NHT ( Numbered Head Together) dengan media kotak matriks terhadap kemampuan pemahaman konsep matematika siswa di kelas XI IPA SMA Negeri 1 Selesai Tahun Pelajaran 2019/2020.
PENERAPAN PEMBELAJARAN IPA TERPADU MODEL INTEGRATED DAN NETWORKED UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA SMP PADA TEMA PENCEMARAN AIR sanimah - -
Serunai : Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol 4, No 1 (2018): Jurnal Serunai Ilmu Pendidikan
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.713 KB) | DOI: 10.37755/sjip.v4i1.103

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perbedaan peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa antara siswa diberi pembelajaran IPA terpadu model integrated dengan model networked. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMP Negeri di Kota Stabat Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan metode quasi eksperimen dengan desain non randomaized static group pretest-postest design. Data dikumpulkan dengan menggunakan tes pemecahan masalah siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa berbeda secara signifikan antara kelas yang memperoleh pembelajaran IPA terpadu model integrated dengan pembelajaran IPA terpadu model networked. Pembelajaran IPA terpadu model integrated dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa dengan nilai gain 0,53 (kategori sedang). Sedangkan pembelajaran IPA terpadu model networked dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dengan nilai gain 0,41 (kategori sedang). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran IPA terpadu model integrated dan networked dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SMP dan memberikan hasil peningkatan yang berbeda.
PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DARING MELALUI GOOGLE CLASSROOM TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA POKOK BAHASAN RELASI SISWA KELAS VIII MTS SINAR ISLAMI BINGAI Putri Jelita Ayu Ningsih; Enny Susilawaty; Sanimah Sanimah
Serunai : Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol 8, No 1 (2022): SERUNAI : JURNAL ILMIAH DAN ILMU PENDIDIKAN
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37755/sjip.v8i1.624

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Media Pembelajaran Daring Melalui Google Classroom Terhadap Motivasi Belajar Matematika Siswa Pokok Bahasan Relasi Siswa Kelas VIII MTs Sinar Islami Bingai. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Metode yang digunakan ialah eksperimen. Jumlah sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTs Sinar Islami Bingai yang berjumlah 50 orang siswa. Pada penelitian ini mengunakan desain penelitian The One Case Study Design. Instrumen pada penelitian ini adalah kuesioner (angket). Data hasil penelitian dianalisis menggunakan uji anova berbantuan spss versi 20 dan diperoleh bahwa signifikasi 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan  ditolak dan  diterima. Artinya terdapat Pengaruh Media Pembelajaran Daring Melalui Google Classroom Terhadap Motivasi Belajar Matematika Siswa Pokok Bahasan Relasi Siswa Kelas VIII MTs Sinar Islami Bingai.
STUDI KEPUSTAKAAN TENTANG MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS (TGT) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKASISWA Halimatus Sa&#039;diyah; Alda Safira Ramadani; Yulia Ningsih; Sanimah -
Serunai : Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol 8, No 1 (2022): SERUNAI : JURNAL ILMIAH DAN ILMU PENDIDIKAN
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37755/sjip.v8i1.594

Abstract

ABSTRAKKarya ilmiah ini bertujuan untuk mengupas secara tuntas terkait model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Metode yang digunakan dalam karya ilmiah ini adalah studi kepustakaan (library research) dimana studi kepustakaan digunakan untuk mengumpulkan berbagai sumber data atau teori yang mendukung dalam terbentuknya karya ilmiah ini. Pembahasan pada karya ilmiah ini dilakukan dengan menganalis lima artikel penelitian yang relevan dengan tujuan penelitian untuk model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa beberapa penelitian terdahulu menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) pada pembelajaran berlangsung. Oleh karena itu, dengan adanya model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) sekiranya dapat memberikan solusi dan dapat diterapkan pada proses pembelajaran matematikan di kelas.Kata-kata kunci:Hasil Belajar Matematika; Studi Kepustakaan; Model Pembelajaran Kooperatif; Teams Games Tournaments (TGT)
ANALISIS KRITIS PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PEMBELAJARAN IPA TERPADU DAN KAITANNYA DENGAN MUTU PENDIDIKAN Sanimah M.Pd; Sri wahyuni
Jurnal Paris Langkis Vol 2 No 1 (2021): Edisi Agustus 2021
Publisher : PPKn, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.97 KB) | DOI: 10.37304/paris.v2i1.3345

Abstract

Penelitian ini membahas analisis kritis terhadap kondisi mutu pendidikan di Indonesia yang masih meprihatinkan, dimana kondisi ini memiliki hubungan dengan krisis karakter yang terjadi pada anak didik di Indonesia pada tahun belakangan. Salah satu upaya menanggulangi krisis karakter adalah melalui pendidikan karakter yang dapat diintegrasikan dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara kritis bagaimana pendidikan karakter dalam pembelajaran IPA terpadu dapat menjadi solusi dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis deskriptif agar dapat menghasilkan deskriptif yang sistematis dan objketif mengenai fakta dan unsure yang ada dalam penelitian. Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa Sesuai Kurikulum 2013 pembelajaran IPA di SMP tidak lagi berSifat disiplin ilmu melainkan integrative science atau terpadu. Perubahan kurikulum ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan. Melalui pembelajaran IPA secara terpadu pembelajaran tidak hanya terfokus pada kognitif melainkan juga pada skill dan sikap. Ketiga aspek ini merupakan komponen yang harus dimiliki siswa untuk dapat membentuk karakter baik pada siswa. Dengan terbentuknya karakter baik pada siswa diharapkan akan meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Karena pembentukkan karakter yang baik pada anak merupakan tujuan dari pendidikan nasional dan ketercapaian tujuan pendidikan nasional merupakan tolak ukur mutu pendidikan.
PROBLEM SOLVING BIMBINGAN KARIR UNTUK MENINGKATKAN SELF EFFICACY DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN KARIR Azizah Batubara, Sanimah
JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 2 (2020): JURNAL ILMU PENDIDIKAN (JIP)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (429.488 KB)

Abstract

Tujuan utama dalam penelitian ini adalah mengungkap penerapan problem solving pada bimbingan karir untuk meningkatkan self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa SMA N 2 Binjai. Dedangkan tujuan khusus penelitian ini adalah untuk mengungkapkan perbedaan : (1) self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa kelompok eksperimen sebelum dan setelah diberikan perlakuan bimbingan karir, (2) self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa kelompok kontrol pada pre-test dan post-test (tanpa perlakuan), (3) self efficacy dalam pengambilan keputusan karir antara siswa kelompok eksperimen yang diberikan perlakuan bimbingan karir, dengan siswa kelompok kontrol yang tidak diberikan perlakuan. Penelitian ini menerapkan quasi eksperimen dengan rancangan The non Equivalent Contol Group. Intrumen yang digunakan adalah skala model Likert Career Decision Self Efficcay Scala-Short Form (CDSES-SF). Data dianalisis menggunakan statistik parametrik yakni uji Paired Samples Correlations dan Independent Samples Test. Berdasarkan hasil temuan peneliti secara umum penerapan problem solving pada bimbingan karir berpengaruh terhadap self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa sedangkan secara khusus: a) terdapat perbedaan yang signifikan self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa kelompok eksperimen sebelum dan setelah diberikan perlakuan bimbingan karir, b) terdapat perbedaan yang signifikan self efficacy dalam pengambilan keputusan karir siswa kelompok kontrol pada pre-test dan post-test (tanpa perlakuan), c) terdapat perbedaan yang signifikan self efficacy dalam pengambilan keputusan karir antara siswa kelompok eksperimen yang diberikan perlakuan bimbingan karir, dengan siswa kelompok kontrol yang tidak diberikan perlakuan