Zainiyah Alfirdaus
Universitas Bina Nusantara Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Supervisor Safety Support as Predictor of Safety Climate Zainiyah Alfirdaus; Nuri Herachwati; Jovi Sulistiawan; Bagus Anggara Yudha; Muhammad Atsiruddin Ruslananda
Jurnal Inovasi Penelitian Vol 2 No 7: Desember 2021
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jip.v2i7.1050

Abstract

Data menunjukkan bahwa faktor kelalaian manusia merupakan kontributor tertinggi dalam menyebabkan kecelakaan bus di jalan raya yakni sekitar 80 hingga 90 persen. Namun perusahaan otobus yang menaungi karyawan juga memiliki andil dalam mempengaruhi perilaku sopir bus yang kemudian akan mempengaruhi kinerja sopir bus tersebut. Penelitian ini menggunakan responden sopir bus AKAP dan AKDP yang berbasis di wilayah Jawa Timur untuk mengetahui pengaruh dukungan supervisor selaku agen perusahaan terhadap iklim keselamatan kerja perusahaan. Selain itu, studi ini juga berusaha mengeksplorasi pengaruh safety climate pada employee safety voice dan satisfaction with the company. Dengan menggunakan Teknik purposive accidental sampling dalam pengambilan sampelnya dan juga analisis regresi untuk pengolahan data, hasil menunjukkan bahwa dukungan supervisor terbukti memprediksi safety climate. Safety climate juga terbukti berpengaruh positif signifikan pada employee safety voice dan satisfaction with the company. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis dimana dapat penelitian ini dapat dijadikan sebagai acuan bagi para PO Bus untuk lebih melibatkan peran supervisor atau atasan langsung dari para supir bus dalam menciptakan iklim keselamatan yang tepat dalam diri para supir bus. Sedangkan secara teoritis, penelitian ini dapat memberikan wawasan baru terkait topik safety untuk penelitian selanjutnya di masa depan.