Radja Erland Hamzah
(Scopus ID : 57219975617) Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Mengenal dan Mengantisipasi Hoax di Media Sosial pada Kalangan Pelajar Radja Erland Hamzah; Citra Eka Putri
ABDI MOESTOPO: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Vol 3, No 01 (2020): Januari 2020
Publisher : Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (321.525 KB) | DOI: 10.32509/am.v3i01.1361

Abstract

Pemberitaan bohong atau palsu (hoax) menjadi fokus perhatian banyak kalangan. Banjir informasi menyulitkan khalayak untuk menentukan informasi yang benar dengan informasi palsu. Metode literasi media tentu dapat dilakukan dengan berbagai cara. Untuk menghadapi generasi digital native yang terbangun dengan teknologi digital di tangannya, tentu dibutuhkan strategi-strategi baru. Namun, tidak kalah penting diperlukan pertukaran informasi terkait hoax, sehingga dapat terbangun komunitas yang memiliki ketahanan terhadap hoax. Salah satu metode yang coba dilakukan sebagai respon dari temuan dalam penelitian yang telah banyak terjadi pada fenomena hoax di indonesia ini adalah dengan melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat berupa diskusi dan sosialisasi pengetahuan yang berjudul “Literasi Media: Mengenal dan Mengantisipasi Hoax di Media Sosial pada Kalangan Pelajar” di SMPN 30 Kota Jakarta Utara. Dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi literasi media generasi muda dalam menghadapi hoax, kegiatan ini dilaksanakan dengan memberikan contoh-contoh kontemporer dan pemaparan terkait risiko-risiko dari ketersebaran hoax. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan cara sosialisasi / penyuluhan mengenai materi-materi seputar hoax.