Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

Analisa dan Perancangan Aplikasi Info Wisata Kabupaten Mukomuko Berbasis Android Ika Devi Perwitasari
Jurnal Teknik dan Informatika Vol 5 No 2 (2018): JUTI
Publisher : UNIVERSITAS PEMBANGUNAN PANCA BUDI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (893.179 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah aplikasi sistem informasi wisata kota Mukomuko. Dalam perancangannya nantinya akan menggunakan metode pemodelan sistem yaitu UML (Unified Modelling Language). Dalam perancangan aplikasi menggunakan UML akan dibuat beberapa diagram yangmenggambarkan rancangan sistem, diagram UML yang dibuat antara lain : use case diagram, activitydiagram, class diagram, sequence diagram dan deployment diagram. Aplikasi info wisata kota Mukomuko dibuat agar berjalan pada perangkat smartphone dengan platform Android. Dalam tahap coding, software yang digunakan nantinya adalah Eclipse yang dikonfigurasi dengan Android SDK (Software Development Kit). Kabupaten Mukomuko pada umumnya memiliki wisata pantai, namun jika lebih dieksplor lagi, masihbanyak lagi wisata alam selain pantai. Dengan adanya aplikasi info wisata ini diharapkan dapat memberikan informasi seputar tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Mukomuko.
Teknik Marker Based Tracking Augmented Reality untuk Visualisasi Anatomi Organ Tubuh Manusia Berbasis Android Ika Devi Perwitasari
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 1 No 1 (2018): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1066.962 KB) | DOI: 10.31539/intecoms.v1i1.161

Abstract

This study aims to learn the technique of Marker Based Tracking Augmented Reality which is implemented for Visualization of Anatomy of Human Body Organs. Augmented Reality Visualization Applications Anatomy of the Human Body Organ is built on the Android mobile platform device. In the analysis of the application interface design using the approach of User Center Design (UCD). Testing the application using Usability Test. Based on the results of implementation and testing, Marker Based AR technique successfully applied in making Visualization Applications Anatomy Human Body Organson Android Platform. Applications use markers to display digital content (2D images of the brain, eyes, heart, and lungs). The results of the Usability Test show users can see organ anatomy information very clearly and users are very interested in using the applications created because it provides a different experience in learning. Keywords : Augmented Reality, Marker Based Tracking, Human Organs, User Center Design
Rancang Bangun Sistem Informasi UKM Panca Budi Berbasis Website Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari; Muthia Ramadhani
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 3 No 1 (2020): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (536.307 KB) | DOI: 10.31539/intecoms.v3i1.1330

Abstract

Pengelolaan UKM (Usaha Kecil Menengah) pada Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) yang berguna untuk membantu para Mahasiswa mengembangkan usahanya baik produk maupun jasa. Namun masih kurang dalam media promosinya. Selama ini, promosi yang dilakukan hanya melalui stand bazar dan melalui akun media sosial milik pribadi Mahasiswa yang menjadi anggota UKM Panca Budi. Hal ini kurang efektif dalam media promosi dikarenakan tidak semua masyarakat dapat mengetahui akun setiap Mahasiswa yang merupakan anggota dari UKM.Penelitian ini dilakukan dengan metode Waterfall dalam pengembangan sistemnya dan menggunakan UML sebagai alat bantu peracangan sistem informasi berbasi website yang bertujuan agar dapat membangun website yang mampu menjadi media promosi yang dapat dilihat oleh seluruh masyarakat tanpa harus mengetahui akun dari setiap Mahasiswa yang merupakan anggota UKM tersebut.
Rancang Bangun Sistem E-Posyandu Penjadwalan Dan Monitoring Perkembangan Bayi Berbasis Android Ika Devi Perwitasari; Jodi Hendrawan
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 3 No 1 (2020): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (718.907 KB) | DOI: 10.31539/intecoms.v3i1.1331

Abstract

Kemajuan kesehatan adalah bagian integral dari program pembangunan secara keseluruhan. Untuk mempercepat angka kesehatan tersebut diperlukan keaktifan dan peran serta masyarakat dalam mengelola dan memanfaatkan fasilitas posyandu. Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan salah bentuk Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk mempercepat penurunan angka kematian ibu dan bayi. Pada saat ini, penggunaan smartphone sudah menjadi gaya hidup hampir di semua lapisan masyarakat. Ibu-ibu sudah terbiasa menggunakan smartphone Android untuk berkomunikasi melalui media sosial. Pada umumnya smartphone tersebut belum dimanfaatkan secara maksimal untuk kegiatan-kegiatan yang bersifat produktif. Dengan semakin berkembangnya sistem berbasis Android, penelitian ini akan membahas aplikasi berbasis Android yang dikembangkan untuk membantu pelayanan administrasi Posyandu berupa pendataan data bayi. Pada sistem yang akan dibangun memiliki 2 aktor yaitu admin posyandu dan ibu-ibu sebagai pengguna. Pada admin posyandu bertugas untuk mengatur administrasi seperti data bayi, data imunisasi, lokasi posyandu dan history kunjungan dan pertumbuhan bayi. Sedangkan pada sisi aplikasi Android yang digunakan ibu-ibu atau orangtua bayi memiliki fitur untuk melihat lokasi posyandu terdekat, jadwal dan imunisasi apa saja yang telah dilakukan sehingga orangtua dapat mengatur jadwal kunjungan posyandu. Dengan fitur seperti tersebut, orangtua atau ibu-ibu sangat dipermudah dalam penyajian informasi untuk monitoring imunisasi bayi
APLIKASI PENGENALAN PAHLAWAN NASIONAL DAN PAHLAWAN REVOLUSI BERBASIS ANDROID Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari
(JurTI) Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 1 (2019): JUNI 2019
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (689.174 KB) | DOI: 10.36294/jurti.v3i1.685

Abstract

Abstract - Heroes of revolution are titles or titles given to military officers who died in the betrayal tragedy of the G30S / PKI Indonesian Communist Party (PKI) which took place in Jakarta and Yogyakarta on September 30, 1965. National heroes are titles given to Indonesian citizens who fighting against occupation that had fallen in the battlefield. So that during his lifetime he left behind achievements or progress for the Republic of Indonesia. Where currently there is minimal knowledge of students or students regarding hero figures and lack of media for the introduction of heroes in Indonesia. With this, the application of national hero recognition and android-based revolution heroes is designed. So that it can increase the knowledge and interests of students or students and increase their sense of nationalism. System development is carried out with the watefall model and uses the concept of object-oriented development, OOP (Object Oriented Programming) and uses the UML modeling process (Unified Modeling Language) for the development of national recognition applications and android-based revolution heroes.Keywords - Android, Applications, UML, OOP, Heroes. Abstrak - Pahlawan revolusi merupakan gelar atau sebutan yang diberikan kepada perwira militer yang gugur dalam tragedi pengkhianatan Partai Komunis Indonesia (PKI) G30S/PKI yang terjadi di Jakarta dan Yogyakarta pada tanggal 30 September 1965. Pahlawan nasional adalah gelar yang diberikan kepada warga negara Indonesia yang berjuang melawan penjajahan yang telah gugur dimedan peperangan. Sehingga semasa hidupnya meninggalkan prestasi atau kemajuan untuk Negara Republik Indonesia. Dimana saat ini minim sekali pengetahuan siswa/i atau pelajar mengenai tokoh-tokoh pahlawan serta kurangnya media untuk pengenalan para pahlawan di Indonesia. Dengan adanya hal ini maka dilakukan perancangan aplikasi pengenalan pahlawan nasional dan pahlawan revolusi berbasis android. Sehingga dapat meningkatkan pengetahuan dan minat siswa/i atau pelajar serta menigkatkan rasa nasionalisme. Pengembangan sistem dilakukan dengan model watefall dan menggunakan konsep pengembangan berorientasi objek, OOP  (Object Oriented Programming) serta menggunakan proses pemodelan UML (Unified Modeling Language) untuk pengembangan aplikasi pengenalan pahlawannasional dan pahlawan revolusi berbasis android.Keywords - Android,Aplikasi, UML, OOP, Pahlawan.
KAJIAN KONSEP DESAIN WEB RESPONSIVE DALAM PERANCANGAN WEBSITE INFORMASI DEKRANASDA KABUPATEN SAMOSIR Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari
Jurnal Mantik Penusa Vol. 3 No. 2,Des (2019): Manajemen Dan Informatika
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LPPM) STMIK Pelita Nusantara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (536.15 KB)

Abstract

Dengan adanya DEKRANASDA sebagai salah satu organisasi penggerak ekonomi kerakyatan, dapat meningkatkan kinerja sekaligus terobosan baru yang dapat menumbuhkan semangat kewirausahaan pengrajin di daerah Kabupaten Samosir. Selain menerapkan langkah strategis untuk mendorong Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan pengrajin mengingkatkan kualitas produk dalam upaya meningkatkan fungsi dan nilai tambah. Namun saat ini pengenalan dan penyebaran informasi ke masyarakat luas masih memanfaatkan sosialisasi secara langsung dan penyebaran informasi menggunakan brosur dan media cetak. Oleh karena itu perlu dilakukan kajian mengembangkan website DEKRANASDA yang responsive yang dapat menyajikan kebutuhan-kebutuhan dalam layanan yang dibutuhkan. Perancangan sistem dapat menggunakan metode prototype akan memudahkan dalam perancangan dan pengimplementasian sistem sehingga dapat digunakan oleh user atau pengguna dengan lebih mudah dan lebih efesien. Dengan adanya kajian mengenai website yang responsive penyajian layanan mengenai hasil kerajinan masyarakat, kegiatan rutinitas Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) serta layanan dalam pengenalan produk-produk hasil UMKM sehingga dapat dijadikan media promosi yang efektif dan efesien yang dapat diakses dimana saja dan kapan saja oleh masyarakat luas.
PENGEMBANGAN APLIKASI VIRTUAL REALITY DENAH LOKASI UNIVERSITAS PEMBANGUNAN PANCA BUDI MEDAN Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari; Fatima Felawati
Jaringan Sistem Informasi Robotik-JSR Vol 6, No 1 (2022): JSR : Jaringan Sistem Informasi Robotik
Publisher : AMIK Mitra Gama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Augmented Reality merupakan Teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan  yang seolah- olah menjadi nyata, bersatu dengan lingkungan sekitar. Penelitian ini akan memasukkan Augmented reality kedalam sistem aplikasi Denah Lokasi, sehingga Denah Lokasi dapat lebih di pahami dalam pengenalan  lingkungan Universitas Pembangunan Panca Budi. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang berjalan pada platform mobile android dengan alat bantu pemodelan UML (Unified Modelling Language) yang terstruktur dalam pemodelan sistem. Dimana aplikasi AR ini membutuhkan kamera smartphone sebagai masukan, kemudian aplikasi ini akan melacak mendeteksi marker (Penanda) menggunakan sistem tracking, setelah marker terdeteksi maka akan muncul denah lokasi universitas pembangunan panca budi dan gedung- gedung secara personal di atas marker yang seolah-olah terlihat nyata dan persis seperti di lingkungan sekitar.dengan adanya aplikasi denah lokasi  AR ini dapat mudah memahami lingkungan Universitas Pembangunan Panca Budi.
SISTEM INFORMASI INVENTORY BERBASIS WEB PADA PT. SALTTEK DUMPANG JAYA ika devi perwitasari; Jodi hendrawan; Agriva Antonius Sitompul
JSR : Jaringan Sistem Informasi Robotik Vol 6, No 1 (2022): JSR : Jaringan Sistem Informasi Robotik
Publisher : AMIK Mitra Gama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58486/jsr.v6i1.130

Abstract

PT. Salttek Dumpang Jaya adalah salah satu perusahaan kontraktor telekomunikasi dan jaringan yang berlokasi di Kota Medan. PT. Salttek Dumpang Jaya merupakan salah satu mitra dari PT. Telkom Indonesia Tbk yang sudah sangat sering menyelesaikan beberapa proyek yang berhubungan dengan jaringan telekomunikasi. Dalam hal ini PT. Salttek Dumpang Jaya memiliki persediaan yang disimpan digudang, permasalahan yang dihadapi oleh pengelola persediaan adalah ketika pencatatan transaksi barang masuk dan keluar serta pelaporan stok barang. Berdasarkan hal tersebut dibuatlah system informasi inventory untuk mengelola stok barang. Dalam implementasinya dibuatlah sebuah system inventory berbasis web dan berdasarkan hasil pengujian system sudah mencakup kebutuhan operasional bagian Gudang dan dapat digunakan untuk mengurangi potensi kehilangan data.
Design of a Village Newspaper Application (Kordes) in Realizing a Digital Village in the Village of Dusun Baru V koto, Mukomuko Regency, Based on Android Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari; Fatima Felawati
Sustainability (STPP) Theory, Practice and Policy Vol. 2 No. 1 (2022): Sustainability: Theory, Practice and Policy Juny Edition
Publisher : Pusat Kajian Berkelanjutan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (460.821 KB) | DOI: 10.30631/sdgs.v2i1.1286

Abstract

KorDes is a village newspaper application that contains the latest information that occurs in the village, information on village developments and information on village data as a form of realizing a digital village. This KorDes application was formed as a solution for the people of Dusun Baru V Koto Village, Mukomuko Regency who have difficulty in accessing valid and growing information in the village. In designing the KorDes application, it will be implemented based on Android. Android-based will make it easier for people to access via their smartphones which can be accessed at any time. The design of the application uses the technique of developing UML (unified modeling language) diagrams which makes it easier to document and define applications.
Aplikasi Kede Desa (KEDES) Untuk Digitalisasi UMKM Desa Klambir Lima Kebun Jodi Hendrawan; Ika Devi Perwitasari; Daud Arifin
KOMIK (Konferensi Nasional Teknologi Informasi dan Komputer) Vol 6, No 1 (2022): Challenge and Opportunity For Z Generation in Metaverse Era
Publisher : STMIK Budi Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30865/komik.v6i1.5911

Abstract

The process of running the MSME for the Klambir Lima Kebun village community is carried out conventionally, namely by word of mouth promotion, using banners, billboards and the business management and sales process is carried out manually which is recorded in the book. The methods used by the community experienced many problems and reduced service quality and led to management of sales reports. This will certainly require a solution so that it can improve the community's economy and the MSME community management process becomes better in a systematic manner. The digital Kede Desa (Kedes) system can be built with a responsive web-based system with the aim of being able to overcome the problems of MSME entrepreneurs becoming digital users and can implement it properly. The development cycle using the SDLC (Systems development life cycle) method is used to build a Kede Desa system so that it runs as expected and uses UML as a tool for documenting and making specifications on the system.