Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENCEGAHAN STUNTING PADA ANAK DI KABUPATEN PEKALONGAN BERBASIS ANDROID Aslam Fatkhudin; Yully Prabowo; Titis Aji Wicaksono
SAINTEKBU Vol. 13 No. 02 (2021): Vol. 13 No. 02 Agustus 2021
Publisher : KH. A. Wahab Hasbullah University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.55 KB) | DOI: 10.32764/saintekbu.v13i02.1027

Abstract

Stunting atau pertumbuhan yang tidak normal pada anak merupakan salah satu permasalahan yang sedang dihadapi oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan. Tidak adanya sistem informasi tentang stunting yang mudah didapat oleh masyarakat merupakan aspek yang membuat lambatnya penyelesaian masalah stunting di Kabupaten Pekalonagan. Sehingga untuk mempercepat penyelesaian masalah stunting di Kabupaten Pekalongan maka memerlukan sistem informasi yang dapat diterima masyarakat dengan mudah dan cepat. Metode pengumpulan data yaitu dengan wawancara mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan sistem pencegahan stunting pada anak di Kabupaten Pekalongan, dengan cara observasi yaitu mengadakan pengamatan secara langsung ke Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan, dalam penelitian ini metode pengembangan sistem yang digunakan yaitu waterfall dengan perangkat lunak pendukung yang digunakan adalah PHP dan MySQL. Melihat realita diatas, maka dibutuhkan sistem informasi berbasis android yang berguna untuk memudahkan Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan dan Masyarakat dalam mengupayakan terselesainya masalah stunting di Kabupaten Pekalongan. Aplikasi ini selain dapat memberikan informasi stunting pada masyarkat juga terdapat menu pengecekan kesehatan anak terkait pertumbuhan anak serta menu diskusi yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk berkomunikasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan.