Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

THE EFFECTIVENESS OF LEARNING DEVICES THROUGH THE STEM APPROACHES TO TRAIN STUDENTS' CRITICAL THINKING SKILLS Winda Rachman Putri; Z. A. Imam Supardi; Elok Sudibyo
Jurnal Education and Development Vol 8 No 2 (2020): Vol.8.No.2.2020
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (770.913 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan perangkat pembelajaran dengan pendekatan STEM untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Keefektifan perangkat pembelajaran dianalisis berdasarkan hasil tes keterampilan berpikir kritis dan respons peserta didik terhadap pembelajaran. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan metode angket. Metode tes digunakan untuk mengetahui ketercapaian keterampilan berpikir kritis peserta didik, sedangkan metode angket digunakan untuk mengetahui respons peserta didik terhadap perangkat pembelajaran yang digunakan. Uji coba terhadap perangkat pembelajaran dilakukan pada 75 peserta didik kelas XI SMAN 3 Sidoarjo menggunakan metode one grup pre-test post-test design experimental. Hasil analisis data menunjukkan bahwa skor keterampilan berpikir kritis peserta didik mengalami peningkatan setelah diterapkannya pembelajaran STEM dengan kategori tinggi. Selain itu, sebagian besar peserta didik memberikan respons positif terhadap komponen pembelajaran dan menunjukkan minat yang baik untuk mengulangi pembelajaran dengan pendekatan STEM. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran dengan pendekatan STEM efektif digunakan untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis peserta didik