Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PEMBUATAN MEDIA PROMOSI BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP PRODUK-PRODUK UNGGULAN DAERAH DAN OBJEK WISATA DI KABUPATEN LAMONGAN Cicik Alfiniyah; Nashrul Millah; Asri Bekti Pratiwi
Jurnal Penamas Adi Buana Vol 5 No 02 (2022): Jurnal Penamas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/penamas.vol5.no02.a4311

Abstract

Salah satu sebab rendahnya perkembangan potensi ekonomi daerah adalah kurang tersebarnya informasi terkait produk-produk unggulan dan wisata alam daerah pada masyarakat luas. Hal ini yang mendasari dilakukannya program pengabdian kepada masyarakat di desa Kranji. Kegiatan yang dilakukan meliputi pelatihan dan pendampingan pembuatan website sebagai media promosi produk-produk unggulan dan wisata daerah berbasis teknologi informasi. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat membantu penyebaran informasi terkait potensi daerah sehingga meningkankan pendapatan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan dalam empat tahapan, yaitu: koordinasi, pelatihan, pendampingan, dan evaluasi. Keberhasilan pelatihan dievaluasi dari nilai pretest dan posttest peserta yang menunjukkan adanya peningkatan sebesar 25%. Selain itu, didapatkan output berupa website yang telah dibuat oleh peserta berisikan potensi-potensi desa Kranji. Hasil evaluasi terhadap materi, narasumber, dan fasilitas pelatihan juga menunjukkan respon positif dari peserta dengan nilai 4,3 dari skala 5.
IMPLEMENTASI ALGORITMA C5.0 DALAM MENGANALISA KELAYAKAN PENERIMA KERINGANAN UKT MAHASISWA ITK Rizkya Nur Amalda; Nashrul Millah; Irma Fitria
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 7, No 1 (2022): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/teorema.v7i1.6692

Abstract

COVID-19 tidak hanya merugikan dari sisi kesehatan saja, namun juga melemahkan berbagai sektor di Indonesia, khususnya sektor ekonomi. Kebijakan pemerintah yang membatasi aktivitas masyarakat berimbas pada melemahnya kegiatan ekonomi. Hal ini selaras dengan banyaknya pengajuan banding UKT (Uang Kuliah Tunggal) dari mahasiswa Institut Teknologi Kalimantan (ITK). Pihak birokrat telah memfasilitasi mahasiswa yang ingin mengajukan keringanan UKT. Namun, proses pengajuan tersebut masih dilakukan secara manual dan rentan terjadi human error. Dalam menganalisa pengajuan tersebut, diperlukan suatu metode yang dapat membantu dalam memberikan keputusan apakah pengajuan tersebut layak diterima atau tidak, salah satunya dengan metode Algoritma C5.0. Algoritma C5.0 merupakan algoritma decision tree yang dapat menganalisa data menjadi sekumpulan aturan yang nantinya dapat dijadikan masukan dalam pengambilan keputusan. Diharapkan dengan adanya sistem ini mampu membantu pihak ITK dalam mengambil keputusan dan menentukan besaran UKT secara lebih tepat dan objektif. Berdasarkan hasil evaluasi terhadap 108 data mahasiswa ITK yang mengajukan banding UKT diperoleh akurasi sebesar 91% pada sistem pengambilan keputusan, sedangkan pada sistem penentu UKT diperoleh akurasi sebesar 80%. Algoritma C5.0 menghasilkan pohon keputusan dengan 4 aturan klasifikasi pada sistem pengambilan keputusan dan 21 aturan klasifikasi pada sistem penentu UKT.
Pembuatan Sistem Informasi Desa (SID) untuk Menunjang Pelayanan di Desa Klangon, Madiun: Village Information System Set Up in Klangon Village, Madiun, to Support Services Nashrul Millah; Miswanto Miswanto; Cicik Alfiniyah
PengabdianMu: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 8 No. 1 (2023): PengabdianMu: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pengabdianmu.v8i1.4160

Abstract

The quality of village services provided to the community can be raised with the implementation of an effective information system. Klangon Village, Saradan District, Madiun Regency, is the program's partner. Due to a lack of information system management skills, the Village Information System has not been implemented in an ideal manner.An alternative solution offered is to provide training and assistance to local government staff in Klangon village to develop and manage Information Systems. The process starts with a partner survey to identify the underlying causes of the issue at hand, followed by training, mentorship, and program evaluation. The outcomes of this civic engagement project include the creation of a website serving as the village's information system and an improvement in the village of Klangon's capacity to maintain it.
Simulasi Numerik Model Arus Lalu Lintas dengan Pengaruh Kepadatan Kendaraan dan Kondisi Jalan Nashrul Millah
Contemporary Mathematics and Applications (ConMathA) Vol. 5 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Airlangga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20473/conmatha.v5i1.44103

Abstract

Traffic jams are common in developing countries. This is generally caused by traffic density, road conditions, and the driver's personality. This phenomenon can be simulated using a mathematical model, allowing it to be seen how these factors affect traffic conditions. The goal of this study is to simulate the effect of traffic density and road conditions using the Lighthill-Whitham-Richard (LWR) model. This model is used to describe macroscopic traffic flow conditions, which are affected by traffic density and speed. The Greenshield model with the influence of road condition parameters added is used for the speed. In numerical solutions, the Upwind method is used to evaluate midpoint values. The simulation results demonstrate the model's ability to describe traffic conditions that are affected by traffic density and road conditions. The level of traffic density is inversely proportional to road conditions and traffic speed.