Santi Fitriyani
Universitas Negeri Medan, Medan, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN HASIL BELAJAR GULING BELAKANG SENAM LANTAI MELALUI GAYA MENGAJAR LATIHAN PADA PELAJAR SMA Sabaruddin Yunis Bangun; Santi Fitriyani
Journal Physical Education, Health and Recreation Vol 3, No 1 (2018): Oktober
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/pjkr.v3i1.11510

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan informasi seberapa besar peningkatan hasil belajar senam lantai guling ke belakang yang didapat siswa kelas XI MAN 2 Model Medan Tahun Ajaran 2017 melalui penerapan gaya mengajar Latihan. Subjek Penelitian ini dilaksanakan di MAN 2 Model Medan Tahun Ajaran 2017, sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IA 1 yangberjumlah 31 orang. Untuk menganalisis data dalam penelitian ini dan untuk mengetahui hasil dilihat dari ketuntasan siswa secara individu dan secara klasikal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian tindakan kelas menggunakan pendekatan kuantitatif. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini maka dilakukan tes hasil belajar yang berbentuk portofolio,dan dilanjutkan dengan pembelajaran melalui penerapan gaya mengajar latihan. Setelah menerapkan gaya mengajar di pembelajaran maka diadakan tes hasil belajar pada siklus I dan siklus II yang berbentuk melakukan gerakan senam lantai guling ke belakang. Berdasarkan hasil dari tes awal yang dilakukan pada siswa kelas kelas XI IA 1 MAN 2 Model Medan Tahun Ajaran 2017. Dari 31 siswa terdapat 11 siswa(35,48) yang telah mencapai tingkat ketuntasan belajar. Hasil dari siklus I terdapat 18 siswa (58,07%) yang telah mencapai tingkat ketuntasan belajar dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa 77,69. Di siklus II terdapat 28 siswa (90,3%) dari 31 siswa yang telah mencapai tingkat ketuntasan belajar dengan nilai rata-rata 90,9 dapat dilihat bahwa hasil belajar siswa dari tes awal sampai dilakukanya siklus I dan siklus II terjadi peningkatan, dapat dikatakan melalui penerapan gaya latihan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.