Muhammad Revi Randhika Ferides
Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEMBELIAN DAN PENJUALAN BARANG PADA PD RIZKY INDAH MENGGUNAKAN UNIFIED MODELING LANGUAGE Muhammad Revi Randhika Ferides; Lauw Li Hin
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 1 (2019): Jurnal IDEALIS Januari 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PD Rizki Indah adalah perusahaan dagang yang bergerak di bidang penjualan barang-barang sembako dalam bentuk grosir untuk dijual ke toko retail. Permasalahan yang dimiliki oleh toko tersebut adalah sering terjadi kesalahan penulisan harga barang pada nota penjualan, karena data barang yang banyak dan harga yang sering berubah. Tidak adanya informasi mengenai infromasi stok barang, sehingga sulit mengetahui barang yang habis atau tersedia saat terjadinya transaksi penjualan. Belum adanya pencatatan data pembelian barang, sehingga kesulitan mengetahui dalam perhitungan data pembelian barang ke supplier. Tidak adanya pencatatan saat terjadi transaksi retur, sehingga sulit mengetahui informasi retur barang jika dibutuhkan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka diperlukan sebuah sistem informasi baru yang telah terkomputerisasi. Dengan adanya rancangan sistem informasi penjualan dan pembelian barang yang terkomputerisasi, dapat membantu PD Rizky Indah mengatasi masalah-masalah yang sering terjadi sehingga mutu dan kinerja toko menjadi lebih baik.