Deden Muhammad Syarifudin
Universitas Budi Luhur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BERBASIS LOCATION BASED SERVICE MENGGUNAKAN IONIC FRAMEWORK Deden Muhammad Syarifudin; Siswanto Siswanto
SKANIKA: Sistem Komputer dan Teknik Informatika Vol 1 No 1 (2018): Jurnal SKANIKA Maret 2018
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.126 KB)

Abstract

Dalam sistem logistic, transportasi merupakan salah satu aktivitas yang memiliki peranan penting dalam perusahaan,Pengiriman barang memiliki suatu misi yaitu mengirimkan barang pada tempat satu ke tempat yang lain dan pada waktu yang tepat, akan tetapi pada proses pengiriman sering dijumpai permasalahan seperti keterlambatan kedatangan pengiriman.Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan lemahnya pengawasan terhadap angkutan pengiriman. Divisi expedisi PT. Ditra manunggal jaya mempunyai tugas untuk melakukan pengaturan dan monitoring kegiatan pengiriman barang, sehingga dapat dipastikan barang yang dikirim dapat diterima di kantor Pusat dengan baik. Kegiatan yang dilakukan seperti memberikan informasi tugas pengiriman kepada sopir dan melakukan pemantauan posisi keberadaan truk pengiriman. Saat ini seluruh kegiatan tersebut masih dilakukan secara manual.Sebagai solusi dilakukan pembuatan Sistem manajemen dan monitoring kendaraan distribusi dengan menggunakan teknologi Global Positioning System (GPS). Dengan adanya sistem ini, sopir dapat langsung menerima informasi tugas pengiriman melalui perangkat Android yang digunakan. Divisi ekspedisi sekaligus dapat mengetahui lokasi terakhir truk pengiriman berada. Sistem Manajemen dan Monitoring Kegiatan Pengiriminan ini di bangun menggunakan bahasa Pemrograman Java yang berbasis Location Based Service menggunakan database MySql. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memonitor kendaraan sehingga dapat memberikan informasi pada proses pengiriman, sehingga staff expedisi dapat mengetahui lokasi yang sebenarnya dari barang yang dikirim.Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah prototyping. Prototyping merupakan metode yang cukup cepat dan cukup murah untuk digunakan sebagai metode pengembangan system. Tahapan dalam metode prototyping adalah analisis, desain cepat, Prototype, evaluasi, dan implementasi. Berdasarkan implementasi dan pengujian program, dapat disimpulkan bahwa Sistem manajemen dan monitoring kegiatan pengiriman ini mudah digunakan dan dapat membantu bagian Staff Expedisi dalam pengambilan Jarak dari kantor cabang menuju kantor pusat pada PT. Ditra Manunggal Jaya