Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Studi Perbandingan Pengendali MRAC dan MRAC-PD pada Pengendalian Web Tension pada Sistem Rewinder Roll faizal ahmad faizal; aulia rahma jumardi; Ewi Ewi Ismaredah; halim mudia
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2020: SNTIKI 12
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam setiap industri penting bagi industri tersebut untuk menjaga kualitas produksi barang yang di hasilkan. Contohnya industri kertas, industri ini menghasilkan produk yang menjadi kebutuhan manusia sehari-hari. Oleh karena itu, penting bagi suatu industri kertas agar menjaga kualitas produk yang dihasilkan memiliki mutu produksi yang baik. Berdasarkan studi literatur, penyebab terjadinya kecatatan produksi kertas yang paling dominan yaitu wrinkle atau kertas keriput.  Kecacatan produksi ini terjadi karena pengendalian ketegangan kertas yang tidak sesuai pada proses yang terjadi di web  tension. Oleh karena itu untuk menjaga agar kualitas kertas yang di produksi maka di perlukan sebuah pengendali untuk memastikan keakuratan dalam pengukuran ketegangan kertas. Salah satu pengendali yang dapat digunakan pada plant ini yaitu pengendali MRAC, namun pengendali MRAC ini masih menghasilkan respon sistem yang kurang baik pada sistem, maka pengendali ini ditambahkan pengendali PD untuk mendapatkan hasil respon sistem yang lebih baik dimana penentuan model referensi menggunakan metode MIT rule dan penentuan nilai Kp dan Kd menggunakan metode heuristik. Hasil penelitian ini menunjukkan pengendali MRAC-PD mampu menghasilkan performansi yang lebih baik dimana pengendali MRAC-PD dapat mengurangi osilasi yang ditimbulkan serta mengurangi overshoot dan menghilangkan Error Steady State yang di timbulkan pengendali MRAC, dimana didapatkan nilai-nilai parameter nya adalah Ess=0 N, tr=0.0958 detik, ts=0.317 detik, td=0.122 detik, Mp=0.0002 %
Pengendalian Tekanan Pada Modul Training Pressure Process Rig 38-714 Menggunakan Pengendali MRAC-PID faizal ahmad faizal
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2018: SNTIKI 10
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (523.724 KB)

Abstract

Modul training pressure process rig 38-714 merupakan suatu alat produksi PROCON yang dapat memaparkan hal-hal yang ada dalam proses pengendalian, serta dapat dimanfaatkan untuk meneliti pengendalian proses. Modul training pressure process rig 38-714 merupakan plant yang rentan terhadap gangguan. Pada proses simulasi respon output yang diharapkan adalah mampu mencapai set point dan stabil dengan cepat serta memiliki error steady state yang kecil dan tidak memiliki overshoot dan osilasi. Overshoot dan osilasi dapat menyebabkan kerusakan pada komponen penyusun modul training pressure process rig 38-714. Pemilihan MRAC dikarenakan MRAC merupakan kendali adaptif yang mampu menghasilkan respon yang dapat mengikuti model referensinya. Model referensi merupakan model acuan yang karakteristiknya akan diikuti oleh respon plant. Respon yang diinginkan digambarkan dalam model referensi. Namun, respon yang dihasilkan dengan menggunakan pengedali MRAC masih menghasilkan osilasi pada responnya, sehingga dibutuhkan pengendali PID untuk meredam osilasi tersebut. Hasil simulasi dan analisa menggunakan pengendali MRAC dengan kombinasi PID, respon yang dihasilkan mampu mengikuti model referensi dengan nilai settling time 0.59 detik, rise time 0.36 detik dan error steady state 0. Pada saat diberikan gangguan mampu stabil dengan cepat pada 4.28 detik.