Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN BERBASIS RULE UNTUK PEMILIHAN MODEL HIJAB Uci Indah Sari; Inggih Permana; Febi Nur Salisah
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2017: SNTIKI 9
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (766.191 KB)

Abstract

Pemilihan model hijab yang tepat tergantung pada bentuk wajah dan tempat pemakaian. Beragamnya model hijab menyebabkan muslimah kesulitan memilih model hijab yang tepat tersebut. Oleh sebab itu, studi ini membangun sistem pendukung keputusan (SPK) berbasis if-then rule untuk pemilihan model hijab berdasarkan bentuk wajah dan tempat pemakaian. SPK ini diimplementasikan pada aplikasi Android. Metode inferensi yang digunakan pada penelitian ini adalah forward chaining. Pada SPK ini terdapat 50 keputusan model hijab. Berdasarkan hasil analisa, SPK ini membutuhkan 19 kriteria dan 1970 rule. Hasil uji black box menunjukkan fitur-fitur pada aplikasi SPK berjalan 100%. Hasil user acceptance test yang dilakukan oleh 30 muslimah menunjukkan tingkat penerimaan aplikasi adalah 98.33%.