Amalia Firmansyah
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Berdasarkan Pengetahuan Awal Siswa Amalia Firmansyah; H. Hasanuddin; Zulkifli Nelson
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 1, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (562.324 KB) | DOI: 10.24014/juring.v1i1.4772

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen yang bertujuan untuk menyelidiki hubungan sebab akibat dengan cara memberikan perlakuan pada salah satu kelas dan membandingkan hasilnya dengan salah satu kelas yang diberikan perlakuan yang berbeda. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII-1 TSPK dan VII-3 MTs Islamic Centre Al-Hidayah Kampar dan objek penelitian ini adalah pengaruh penerapan model pembelajaran CTL terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa yang ditinjau dari pengetahuan awal siswa. Teknis analisis data yang digunakan yaitu anova dua arah. Instrumen yang digunakan adalah tes uraian untuk mengukur pengetahuan awal dan kemampuan komunikasi matematis siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran CTL dengan terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa, tetapi tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dan pengetahuan awal siswa terhadap peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa.