This Author published in this journals
All Journal Jurnal Tekno Kompak
Eka Amaliyah
Politeknik Negeri Banyuwangi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Aplikasi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Berbasis Web dan WhatsApp Gateway Lutfi Hakim; Sepyan Purnama Kristanto; Mohammad Nur Shodiq; Eka Amaliyah
Jurnal Tekno Kompak Vol 15, No 1 (2021): Februari
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtk.v15i1.900

Abstract

Sistem penerimaan dan pengeluaran kas di SMK Nurut Taqwa Songgon masih menggunakan cara konvensional dengan menulis secara manual di buku sehingga proses yang dilakukan kurang optimal, dan banyak sekali kendala yang dihadapi seperti kehilangan data dan butuh waktu yang cukup panjang dalam pengurusannya. Berdasarkan permasalahan yang ada, pada penelitian ini dilakukan pengembangan aplikasi yang dapat membantu pekerjaan bendahara berbasiskan web dan WhatsApp Gateway. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam aplikasi ini menggunakan RAD (Rapid Application Development) dan dibangun menggunakan framework Codelgniter. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah aplikasi ini dapat mempermudah bendahara dalam mengelola data tanggungan siswa dan pencatatan transaksi pengeluaran sekolah, seperti penggajian karyawan, pengelolaan pembayaran siswa dan melihat transaksi penerimaan dan pengeluaran secara keseluruhan di SMK Nurut tanpa memerlukan waktu yang panjang lagi, sedangkan untuk para wali murid dapat terbantu dalam memantau pembayaran yang dilakukan oleh anaknya melalui fitur Whatsapp Gateway. Berdasarkan pengujian yang dilakukan didapatkan bahwa semua fitur yang dikembangkan dapat berjalan sesuai dan tingkat kualitas sistem berkriteria baik dengan presentase sebesar 88.5%.